omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US id_ID ms_MY th_TH vi_VN

Huawei Lansir Strategi Layanan Transformasi Cloud Miliknya

2017-09-08 01:56

Menanamkan investasi sebesar USD 500 Juta demi Mengembangkan Kapabilitas Layanan dalam Lima Tahun ke Depan

SHANGHAI, 8 September 2017 /PRNewswire/ -- Di ajang HUAWEI CONNECT 2017, Huawei hari ini mengungkapkan strategi layanan bisnis terbarunya, dirancang untuk mendukung perusahaan yang sedang beralih menggunakan teknologi cloud. Bertekad menjadi pendorong teknologi cloud di industri, sekaligus mitra strategis bagi pelanggan di berbagai sektor industri, Huawei menanamkan investasi sebesar USD 500 juta. Investasi tersebut digunakan untuk mengembangkan layanan profesional berbasis cloud, sarana cloud dan ekosistem cloud. Berbagai teknologi tersebut akan menghadirkan solusi layanan transformasi cloud yang bersifat end-to-end bagi pelanggan, memudahkan mereka untuk membangun, menggunakan, dan mengelola sarana cloud secara efektif.

Layanan canggih bagi transformasi cloud di perusahaan

Sun Maolu, President, Technical Service Department, Huawei Enterprise Business Group, bilang: "Seiring kemunculan era 'Cloud Only', Huawei mengadopsi strategi layanan transformasi cloud jangka panjang demi mendukung pelanggan kami dari kalangan perusahaan yang sedang beralih menggunakan teknologi cloud. Strategi layanan kami berpusat pada konsep 'Grow with the Cloud' serta menjadi pendorong teknologi cloud di industri.

"Lebih spesifik lagi, layanan Huawei bagi perusahaan akan berfokus pada empat area kunci, yaitu inovasi cloud, menciptakan sarana digital, mendukung operasional yang canggih dan mendukung bisnis. Guna mendorong terlaksananya strategi ini, Huawei akan terus meningkatkan investasinya dalam mengembangkan solusi layanan dan Pusat Layanan Global, beserta perangkat, sarana dan laboratorium verifikasi bagi layanan profesional. Dalam lima tahun ke depan, kami juga akan berfokus ke penelitian dan pengembangan (litbang) serta pengembangan teknologi clouds di industri, meningkatkan investasi tahunan kami hingga lebih dari 50%. Untuk memenuhi permintaan perusahaan akan sumber daya manusia di bidang TIK dalam era cloud, Huawei akan menyediakan skema sertifikasi baru guna melatih arsitek TIK, pengembang TIK dan pakar TIK dengan keahlian industri khusus. Pada 2021, diperkirakan lebih dari 150.000 profesional di bidang cloud dan keahlian industri khusus telah disertifikasi oleh Huawei."

Solusi transformasi cloud yang bersifat end-to-end untuk industri

Seiring dengan makin banyaknya perusahaan yang beralih ke teknologi cloud, mereka akan menghadapi sederet tantangan dalam bidang strategi, perencanaan, requirement analysis, integrasi bisnis, evaluasi sistem aplikasi, pemilihan teknologi, desain roadmap, pemasangan, manajemen operasional & perawatan (O&M), dan keamanan informasi. Menurut Xu Jingbin, Director, IT Technical Service Department, Huawei Enterprise Business Group: "Dengan pengalaman mengelola solusi cloud bagi industri, Huawei bekerja sama dengan mitra kami untuk mengembangkan layanan transformasi cloud yang bersifat end-to-end bagi industri. Layanan ini meliputi konsultasi, penilaian, perencanaan dan desain, migrasi, disaster recovery (DR), keamanan, dan O&M. Agar bisnis dapat terus berjalan selama proses migrasi cloud yang kompleks, Huawei menawarkan proses migrasi yang canggih dengan 4 tahap dan 17 langkah. Huawei juga menyediakan perangkat migrasi profesional yang dikembangkan secara in-house, telah membantu lebih dari 1.000 pelanggan dalam memindahkan bisnis mereka ke layanan cloud dengan lancar dan efisien."

Huawei akan menanamkan investasi senilai USD 500 juta dalam lima tahun ke depan untuk mengembangkan layanan all-scenario dan kemampuan verifikasi, menghadirkan transformasi cloud yang bebas masalah bagi industri

Untuk membantu pelanggan bertransformasi ke teknologi cloud, Huawei akan menanamkan investasi senilai lebih dari USD 500 juta selama lima tahun ke depan. Investasi ini akan digunakan untuk mengembangkan layanan all-scenario dan kemampuan verifikasi yang terintegrasi bagi layanan untuk perusahaan. Di Tiongkok, Huawei sudah mendirikan laboratorium untuk perencanaan industri dan verifikasi desain, laboratorium untuk migrasi dan disaster recovery, pusat verifikasi layanan safe city, serta pusat verifikasi layanan keuangan.

Leslie Rosenberg, Director, IDC Research, berkata: "Huawei banyak berinvestasi dalam pengembangan hak kekayaan intelektual melalui pendirian pusat litbang, yang bertujuan untuk mempercepat inovasi, diferensiasi dan pengerjaan layanannya. Perusahaan mempekerjakan banyak pegawai yang ahli dalam bidang layanan serta ekosistem kanal di seluruh dunia demi menghadirkan layanan konsultasi dan integrasi yang konsisten. Dalam laporan MarketScape: Worldwide Network Consulting Services 2017 Vendor Assessment yang dirilis oleh IDC, Huawei masuk dalam kategori Major Player, berkat kapabilitas global dan kekuatannya di sektor litbang. Selain itu, para pengguna akhir (end users) yang disurvei dalam studi tersebut, mengenal Huawei dengan kemampuannya untuk menekan biaya operasional dan meningkatkan keamanan. Huawei juga dikenal mampu menghadirkan layanan yang andal, bermutu dan mudah disesuaikan dengan ketentuan dan kebutuhan pelanggan."

Huawei Enterprise Service telah mendirikan Pusat Layanan Global di Tiongkok, Romania, dan Meksiko, serta 12 Pusat Bantuan Teknis tingkat kawasan dan lokal di seluruh dunia. Kelima belas pusat tersebut menyediakan layanan 24 jam 7 hari seminggu untuk lebih dari 170 negara, termasuk dukungan teknis, operasional jaringan jarak jauh, remote delivery, serta dukungan kanal dan pemasaran. Layanan cloud milik Huawei telah digunakan oleh lebih dari 18.000 pelanggan pada tahun lalu. Hingga kini, 197 perusahaan yang termasuk dalam daftar Fortune Global 500 dan 45 dari 100 perusahaan terbaik telah mengandalkan Huawei sebagai mitra mereka untuk transformasi digital.

HUAWEI CONNECT, ajang unggulan Huawei bagi industri TIK dunia, diselenggarakan di Shanghai New International Expo Centre dari 5-7 September 2017 dengan mengusung tema "Grow with the Cloud". Dalam sarana global untuk ajang berkolaborasi ini, Huawei bersama pelanggan dan mitra akan mengeksplorasi peluang bertumbuh yang baru melalui transformasi digital. Untuk informasi lebih lanjut, mohon kunjungi http://www.huawei.com/en/events/huaweiconnect2017/

 

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami