omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_CN id_ID ja ko_KR th_TH

Demam Rugby Pada Ajang Hong Kong Sevens

2018-04-04 09:50

Beragam acara dan perayaan diselenggarakan di seluruh kota Hong Kong untuk memberikan semangat dari suasana olahraga rugby kepada para pengunjung.

HONG KONG, 4 April 2018 /PRNewswire/ -- Tahun ini, masyarakat Hong Kong dan para pengunjung akan menikmati ajang menarik bernama Hong Kong Sevens yang ke-43 dan didaulat sebagai ajang yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Berbagai acara menarik akan membuat penggemar dan pengunjung merasakan semangat dari olahraga rugby.

Berikut dijelaskan beberapa program acara dalam ajang Hong Kong Sevens:
https://www.prnasia.com/mnr/hktb_201804.shtml

 
Cathay Pacific HSBC Hong Kong Sevens Festival di Lee Gardens
Cathay Pacific HSBC Hong Kong Sevens Festival di Lee Gardens
Stadium Hong Kong Sevens_Hong Kong
Stadium Hong Kong Sevens_Hong Kong
Tim Afrika Selatan untuk Ajang Hong Kong Sevens berpose dengan bola rugby raksasa di Victoria Harbour
Tim Afrika Selatan untuk Ajang Hong Kong Sevens berpose dengan bola rugby raksasa di Victoria Harbour
Tim Afrika Selatan untuk Ajang Hong Kong Sevens berpose dengan bola rugby raksasa di Victoria Harbour
Tim Afrika Selatan untuk Ajang Hong Kong Sevens berpose dengan bola rugby raksasa di Victoria Harbour

Festival untuk Segala Usia

Ajang perayaan Hong Kong Sevens dimulai dengan acara Cathay Pacific / HSBC Hong Kong Sevens Festival yang berlangsung di Lee Gardens selama tiga minggu dari tanggal 24 Maret 2018 lalu sampai 8 April 2018 mendatang. Berbagai aktivitas yang terinspirasi dari ajang Sevens ini berlangsung di pusat perbelanjaan Causeway Bay dan secara khusus dituju untuk para penggemar rugby maupun keluarga, dan pengunjung lainnya.

Salah satu acara yang menjadi sorotan dalam ajang perayaan ini adalah Cathay Pacific/HSBC Hong Kong Sevens Fanwalk yang berlangsung dari 6 April 2018 hingga 8 April 2018. Di acara tersebut, terdapat beberapa suguhan kegiatan seperti live entertainment, seniman jalanan, kuliner, dan masih banyak lagi. Tidak hanya kegiatan menarik tersebut, pengunjung juga dapat menemukan berbagai keseruan seraya menyusuri Yun Ping Road.

Kegiatan menarik berikutnya adalah StreetMAZE Hunt yang berlangsung dari 24 Maret 2018 lalu sampai 8 April 2018 mendtang. Kegiatan ini akan memeriahkan Lee Gardens dengan serangkaian seni jalanan yang terinspirasi dari budaya Hong Kong. Pengunjung juga berkesempatan untuk mendapatkan sejumlah hadiah dengan memainkan game StreetMAZE Hunt pada aplikasi HKSEVENS.

Selanjutnya, Restoran Seasons akan berubah menjadi Sevens Clubhouse dimulai dari 6 April 2018 hingga 8 April 2018. Di sini, para pengunjung dapat menikmati promo khusus dari minuman seraya menonton pertandingan secara live di layar, dan bersosialisasi dengan kalangan VIP serta perwakilan dari olahraga rugby.

Terdapat masih banyak lagi acara menarik yang dapat Anda nikmati dalam acara yang berlangsung selama tiga minggu ini. Kunjungi https://hksevens.com/ untuk informasi lebih lanjut.

Rugby Reggae

Merupakan acara berjudul Hong Kong Sevens Kick-Off Concert yang akan secara resmi membuka turnamen Hong Kong yang berlangsung pada 5 April 2018. Diisi oleh bintang tamu grup kawakan musik reggae asal Inggris bernama UB40 untuk menghibur penggemar dengan lagu terbaru maupun lagu lawas terbaik mereka.

Bola Kegembiraan

Bola rugby raksasa berukuran 25 meter akan ditampilkan di Victoria Harbour. Dituju tidak hanya sebagai simbol perayaan untuk suasana rugby, tetapi juga sebagai pilihan lokasi foto yang atraktif untuk para pengunjung. Juara tahun lalu, tim Sevens Afrika Selatan, berpose dengan bola setinggi 10 tingkat itu, agar memeroleh dampak baik yang maksimal pada media sosial.

Ajang Hong Kong Sevens

Dihelat pertama kali pada tahun1976 dan diselenggarakan setiap tahun oleh Hong Kong Rugby Union, Hong Kong Sevens adalah ajang olahraga rugby sevens internasional premium tingkat dunia. Pada tahun 2018, ajang ini yang telah memasuki tahun ke-43 akan meliputi 77 pertandingan dengan pemain dari 40 negara. Hal ini menjadikan Hong Kong Sevens sebagai turnamen terbesar dalam World Rugby Sevens Series. 

Hong Kong Tourism Board merupakan organisasi pendukung dari ajang Hong Kong Sevens.

Video - https://cdn4.prnasia.com/002071/mnr/201804/hktb/60s.mp4  
Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20180403/2095113-1-a  
Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20180403/2095113-1-b  
Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20180403/2095113-1-c  
Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20180403/2095113-1-d  

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami