omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US id_ID

Embedded Value Perusahaan-Perusahaan Asuransi di Asia Tumbuh sebesar 14% di tahun 2015

2016-10-21 09:30

HONG KONG, 21 Oktober 2016 /PRNewswire/ -- Milliman, Inc., sebuah firma konsultasi dan aktuaria terbesar di dunia, pada hari ini mengumumkan hasil penelitiannya tentang rincian hasil perhitungan embedded value (EV) di paruh akhir 2015 untuk 34 perusahaan asuransi terbesar yang beroperasi di Asia, kecuali Jepang. Laporan tersebut menunjukkan tren seputar perusahaan-perusahaan yang melaporkan EV, dan diantara hasil penelitian lainnya, terlihat pertumbuhan EV sebesar 14% dari perusahaan-perusahaan asuransi di Asia.

Laporan tersebut, bersamaan dengan Laporan Eropa, membandingkan praktik-praktik yang diterapkan beberapa perusahaan asuransi besar dan juga membahas isu dalam melaporkan EV dengan adanya pergerakan menuju Solvency II di Eropa dan adopsi global Standar Laporan Keuangan Internasional.

"Embedded Value tetap menjadi ukuran yang berguna bagi perusahaan yang melaporkannya karena memberikan konsistensi dengan laporan tahun-tahun sebelumnya dan tidak dibatasi oleh batasan artifisial seperti pada Solvency II," ujar Principal dan Consulting Actuary Millman, Philip Simpson.

"Turunnya kurva hasil di Asia yang terus-menerus pada tahun 2015 telah memberikan tekanan pada hasil EV dan meningkatkan persyaratan cadangan/modal di beberapa pasar," tambah Milliman Principal dan Consulting Actuary Paul Sinnott. "Perusahaan dipaksa untuk berfikir ulang dalam memilih strategi produk dan investasi mereka, serta kalibrasi ulang asumsi ekonomi. Di luar tantangan ini, pertumbuhan bisnis baru telah menguat di beberapa pasar."

Berikut beberapa poin penting dari laporan EV Asia:

  • Mayoritas perusahaan multinasional asing dan domestik India mendasari laporan EV mereka dengan prinsip European embedded value (EEV) atau market-consistent embedded value (MCEV) yang dipaparkan di Forum CFO, sementara perusahaan domestik dan multinasional yang berbasis di Asia mendasari laporan dengan basis traditional embedded value (TEV).
  • Hasil EV Perusahaan yang beroperasi di Asia dan termasuk dalam laporan ini tumbuh sebesar 13.6% dengan asumsi nilai tukar asing yang konstan sepanjang tahun 2015. Hasil EV tersebut mencapai USD $376 miliar.
  • Perusahaan asuransi Cina menunjukkan pertumbuhan tertinggi pada EV sebesar 22%. Hal ini didorong oleh meningkatnya bisnis baru dan adanya pengurangan di kurva hasil. Akan tetapi, sebagian besar dari penjualan ini pada dasarnya berjangka pendek/berjaminan tinggi dan asumsi ekonomi EV dilaporlan tidak berubah.
  • Hong Kong dan Cina melaporkan pertumbuhan terbesar dalam nilai bisnis baru pada 54% dan 35%. Hal ini kontras dengan perusahaan asuransi di Korea Selatan yang dilaporkan mengalami penurunan sebesar 2%.

Salinan laporan yang lebih terperinci dan hasil tren terkait lainnya dapat diunduh di http://www.milliman.com/ev-research. Untuk lebih detailnya, penulis laporan ini bisa dihubungi di:

Tentang Milliman

Milliman adalah salah satu penyedia produk jasa aktuaria dan produk terkait lainnya terbesar di dunia. Perusahaan ini menyediakan praktik konsultasi di bidang asuransi kesehatan, properti, kecelakaan, jiwa, dan keuangan, serta kesejahteraan karyawan. Didirikan tahun 1947, Milliman adalah lembaga independen dengan kantor di kota-kota besar seluruh dunia. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.milliman.com

Tentang Embedded Value

Embedded Value adalah suatu cara dalam perhitungan nilai bisnis asuransi yang dimiliki oleh suatu perusahaan dengan menghitung nilai asset bersih yang disesuaikan dan nilai sekarang dari laba masa depan yang dihasilkan oleh pelanggan dengan menggunakan ilmu aktuaria. Para aktuaris Millman di seluruh dunia memiliki pengalaman bertahun-tahun dalam menolong organisasi-organisasi dengan kalkulasi Embedded Value mereka. Perhitungan dan analisa sensitifitas EV dimulai dengan menggunakan metode EV tradisional, akan tetapi metode ini telah meluas dengan menggunakan beberapa metode perhitungan yang berbeda seperti European embedded value (EEV), dan market consistent embedded value (MCEV).

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami