omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US id_ID

Program Studi Ilmu Arsitektur XJTLU kini sepenuhnya diakreditasi oleh RIBA

2018-03-19 16:00

SUZHOU, Tiongkok, 19 Maret 2018 /PRNewswire/ -- Royal Institute of British Architects telah memberikan akreditasi terhadap program Masters of Architectural Design Xi'an Jiaotong-Liverpool University, membuktikan Program Studi Ilmu Arsitektur  sebagai program studi ilmu arsitektur yang menawarkan serangkaian pelatihan secara lengkap.  

"Kami kini bisa menerima lulusan sekolah lanjutan atas dan melatih mereka secara lengkap sebagai seorang arsitek," ujar Masters Programme Director Christian Ganshirt. "Kami sangat bangga dengan tenaga pengajar dan mahasiswa yang luar biasa, berkat mereka kami meraih pencapaian ini beserta angkatan pertama yang lulus."

Berdiri pada 2011, Program Studi Ilmu Arsitektur XJTLU meraih validasi RIBA Part 1 atas program BEng Architecture pada 2015, universitas di Tiongkok daratan pertama yang memiliki pencapaian tersebut. Setelah kunjungan dewan RIBA pada November 2017 dan keputusan akhir dari RIBA Education Committee pada Februari 2018, program Masters of Architectural Design kini telah divalidasi tanpa syarat untuk RIBA Part 2 secara global.

Lulusan program Masters, Xiaohan Chen, kini tengah menempuh program PhD di XJTLU, memberikan pernyataan bagi direktur RIBA, serta memuji kiprah tim pengajar program studi itu yang baik, staf dan petugas teknis yang bersahabat dan membantu, organisasi kemahasiswaan internasional serta lingkungan kerja yang 'terasa seperti rumah kedua.

"Perbedaan besar ketika menempuh pendidikan di sini adalah staf penunjang yang sangat mudah didekati," ujar Xiaohan. "Para profesor sangat ramah dan membantu," jelas Xiaohan.

Direktur RIBA yang berkunjung memuji 'fasilitas lengkap' yang dimiliki program studi tersebut, interiornya dirancang oleh mantan Head of Department, Profresor Pierre-Alain Croset serta 'staf dan organisasi kemahasiswaan yang aktif'.

"Salah satu tujuan utama adalah membangun pertukaran dan lokakarya yang telah ada, demi menjalin hubungan yang lebih banyak dan mendalam dengan berbagai program studi ilmu arsitektur internasional lainnya," ujar Christian Ganshirt. "Kami juga berencana menjalankan pertukaran pelajar dengan institusi mitra, University of Liverpool, Inggris Raya," katanya.

Head of Department Profesor Gisela Lohlein bilang: "Saya ingin kami menjadi program studi ilmu arsitektur yang terbaik di Tiongkok. Dengan staf akademik yang beragam dan sangat berkualifikasi serta berbagai fasilitas yang luar biasa, kami berada pada posisi yang baik untuk mewujudkannya."

Berdiri pada 2006, Xi'an Jiaotong-Liverpool University merupakan universitas kolaboratif dan internasional terbesar di Tiongkok, kemitraan antara Xi'an Jiaotong University dan University of Liverpool. XJTLU bervisi menjadi universitas riset internasional di Tiongkok dan menjadi universitas asal Tiongkok yang diakui atas berbagai fasilitasnya di dunia.

Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20180316/2081914-1

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami