omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW zh_CN id_ID ms_MY

BIOSPAIN 2018 Membawa Para Pengguna ke Negara Penghubung Bioteknologi di Eropa

2018-09-06 12:23

MADRID, 6 September, 2018 /PRNewswire/ --

Asosiasi Bio-industri Spanyol (ASEBIO) dan Pemerintah Regional Andalusia telah mengumumkan kesepakatan kerja sama yang menyatakan Seville sebagai tempat berlangsungnya pekan raya bienial BIOSPAIN kesembilan. FIBES Exhibition & Congress Centre, sebuah forum untuk bertukar pengetahuan, ide dan pengalaman diantara pelaku sektor biotek, akan menjadi panggung bagi BIOSPAIN antara tanggal 25 dan 27 September 2018. Acara ini telah menjadi platform terdepan dalam meningkatkan kedudukan internasional bioteknologi Spanyol.

Di 2016 lalu, BIOSPAIN menarik 1.750 delegasi yang mewakili 800 perusahaan dari 29 negara, (28% diantaranya berasal dari luar Eropa), 233 pemamer, 50 investor internasional, 49 breakout sessions dan juga termasuk 3.000 one-to-one meetings.

Angka tersebut telah menjadikan BIOSPAIN sebagai acara bioteknologi terbesar kelima dari banyak pertemuan bisnis dan menjadi acara berbasis Negara terpenting di Eropa. Ajang ini dirancang sebagai sebuah ekshibisi perdagangan, sebuah sistem kemitraan yang memfasilitasi pertemuan eksklusif one-to-one meeting, program konfrensi, serta forum investor yang mempertemukan banyak investor penting dunia dari bidang sains. Hingga hari ini, sudah ada 25 investor dari tujuh negara tekonfirmasi menghadiri BIOSPAIN, termasuk diantaranya Ysios Capital Partners, Andera Capital (sebelumnya Edmond de Rothschild), Biogeneration Ventures dan Johnson & Johnson Innovation.

Program BIOSPAIN tahun ini memberikan tambahan istimewa di bidang biomedis, walaupun bagian menarik dari konfrensi ini juga akan didedikasikan bagi agri-food dan bioteknologi industri, terutama di bidang bio-ekonomi. Sesi permodalan juga akan mendapat prioritas. Ekshibisi ini akan menampilkan pembicara pleno Philippe Monteyne, mitra Fund+. Banyak topik yang akan didiskusikan dalam edisi kesembilan ini, antara lain (penyakit Alzheimer, terapi-terapi lanjutan, agri-food, bio-bank, program permodalan, ekonomi sirkular, kecerdasan buatan, penelitian gen, imunoterapi, resistansi antibiotik, ketepatan pengobatan, dll.

Sebagai tambahan aspek baru tahun ini, BIOSPAIN ingin mendorong banyak peneliti, akademisi, serta perwakilan dari lembaga arbritator untuk turut serta dengan kebijakan registrasi khusus.

Dalam poling yang didapat dari para peserta usai berlangsungnya acara pada tahun 2016, 84,81% menyatakan bahwa mereka melihat adanya peluang bisnis yang nyata. Acara ini dinilai tergolong baik atau sangat baik oleh 76,92% pengunjung.

Hingga hari ini, para pengguna dapat mengunduh aplikasi BIOSPAIN 2018 di iOS dan Android. Aplikasi ini mudah digunakan dan akan memberikan dukungan lebih untuk para peserta selama keikursertaan mereka dalam konvensi. Aplikasi tersebut lebih memudahkan peserta untuk menjadi mandiri dalam melakukan jaringan kerja dan mendapat semua informasi relevan yang tersedia dalam genggaman mereka.

Untuk informasi lebih:
Lucía Cecilia
Direktur Komunikasi untuk ASEBIO dan BIOSPAIN 2018
Telepon: +34-912109374/10
Ponsel: +-34-663-117-293    
Surel: lcecilia@asebio.com
http://www.asebio.com

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami