omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW zh_CN id_ID ja ko_KR th_TH

Konsumen Khawatir, Negara Gagal Atasi Masalah Penggunaan Plastik Dunia

2018-12-14 19:00

Orb Media menelaah empat aspek masalah plastik: limbah laut, mikroplastik, bahan kimia dan daur ulang

WASHINGTON, 14 Desember 2018 /PRNewswire/ --  Laporan dan analisis data  Orb Media Inc. terbaru menunjukkan, konsumen sangat khawatir mengenai dampak plastik terhadap dunia. Ada kebingungan publik yang meluas tentang tanggung jawab dan pilihan, serta peran pemerintah dan industri dalam mengurangi polusi plastik.

Credit: Orb Media. A young boy climbs over plastic debris in a 50-year-old dump overlooking the ocean in the seaside town of Dagupan, Philippines. Most of the biodegradable items have long since rotted, leaving a mountain of multicolored plastics that float out to sea on the coastal winds.
Credit: Orb Media. A young boy climbs over plastic debris in a 50-year-old dump overlooking the ocean in the seaside town of Dagupan, Philippines. Most of the biodegradable items have long since rotted, leaving a mountain of multicolored plastics that float out to sea on the coastal winds.

Beberapa hal yang menjadi sorotan dalam laporan tersebut:

Produk Pengganti Tas Plastik Hasilkan Jejak Karbon yang Lebih Besar
Kantong plastik yang dapat diolah menjadi kompos tidak dapat terurai di tempat pembuangan sampah atau alam, serta harus dipisahkan dan dipanaskan di fasilitas industri. Kebanyakan bioplastik memiliki bahaya lingkungan yang sama dan jejak karbon yang lebih besar.

Studi menunjukkan, membuat dan memindahkan botol kaca menghabiskan energi hampir lima kali lebih banyak.

Produksi kantong kertas, yang dianggap sebagai pilihan yang lebih aman bagi lingkungan oleh banyak orang, menghasilkan polusi udara yang lebih besar ketimbang produksi kantong plastik.

Perilaku Berdampak pada Kebiasaan Daur Ulang
Penelitian terbaru menunjukkan, suasana hati sebuah komunitas dapat mempengaruhi tingkat perilaku daur ulang anggotanya. Di sebuah universitas di Amerika Serikat, berat rata-rata produk yang didaur ulang oleh kampus hampir 50 persen lebih tinggi setelah tim basket mereka menang, dibandingkan saat kalah atau seri. Pada musim hujan, total berat produk rumah tangga yang didaur ulang di salah satu wilayah di London, turun satu kilogram per milimeter curah hujan.

Mikroplastik Ada di Mana-mana
Hal yang jarang disorot dalam masalah plastik adalah pertanyaan yang muncul mengenai polusi mikroplastik dalam makanan, udara, tanah, dan air, serta keamanan zat kimia tambahan dalam kemasan plastik untuk makanan.

Orb Media dengan bangga bermitra dengan para anggota Orb Media Network (OMN), sekelompok media penentu agenda publik global yang berkolaborasi untuk menerbitkan berbagai kisah secara berbarengan. Kisah-kisah itu memicu dialog global tentang isu-isu penting, berfokus menarik perhatian pemerintah, industri, peneliti, masyarakat sipil dan masyarakat.

Sejumlah anggota OMN: Channels TV (Nigeria), Dhaka Tribune (Bangladesh), Folha de São Paolo (Brazil), Tempo Media Group (Indonesia), The Hindu (India), YLE (Finlandia), CBC (Kanada), SVT (Swedia), Die Zeit (Jerman), BBC (Inggris), Cadena SER-Prisa (Spanyol), El Comercio (Perú),  El País (Uruguay), Mail & Guardian (Afrika Selatan), El Tiempo (Kolombia), La Nación (Argentina), eNCA (Afrika Selatan), South China Morning Post (Tiongkok), Louisville Public Media (Amerika Serikat).

Tentang Orb Media
Orb Media menerbitkan berbagai karya penelitian asli dan melaporkan berbagai isu yang penting bagi miliaran orang di seluruh penjuru dunia. Menggabungkan karya penelitian asli, analisis data dunia, reportase langsung dan partisipasi publik, Orb Media menghadirkan gambaran global mengenai dunia kita yang saling terkait. orbmedia.org/theplasticquestion.

KONTAK: Lara Kline, 1-202-9058370, lara@littletomato.co 

 

 

Foto - https://mma.prnewswire.com/media/797937/Orb_Media_Plastic_Debris.jpg
Logo - https://mma.prnewswire.com/media/652865/Orb_Media_Logo.jpg

 

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami