omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW zh_CN id_ID ja ko_KR ms_MY th_TH vi_VN

JA Solar Pasok Modul "Double-glass" PERC Berefisiensi Tinggi dengan Kapasitas 134 MW untuk PLTS di Yordania

2019-11-22 14:22

BEIJING, 22 November 2019 /PRNewswire/ -- JA Solar, produsen perangkat fotovoltaik berkinerja tinggi yang terkemuka di dunia, mengumumkan pasokan modul double-glass PERC berefisiensi tinggi untuk pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) Mafraq I 67 MW dc dan PLTS Empire 67 MW dc di Yordania. PLTS Mafraq I dan Empire termasuk proyek pertama di Timur Tengah yang memanfaatkan modul surya double-glass. Tuntasnya proyek ini kelak menjadi referensi baik untuk aplikasi modul surya double-glass PERC di area gurun pasir.

PLTS Mafraq I dan Empire, dengan skala gabungan 134 MW, dikembangkan Fotowatio Renewable Ventures (FRV). FRV ialah perusahaan terkemuka di dunia yang menyediakan solusi energi terbarukan secara lengkap. Berbagai proyek energi baru yang digarap FRV tersebar di beragam wilayah. JA Solar telah menjalin dan mempertahankan hubungan baik dengan FRV sejak 2016. Kedua pihak juga bekerja sama untuk membangun sejumlah PLTS berskala GW.

PLTS Mafraq I dan Empire, digarap FRV dan JA Solar, telah tersambung ke jaringan listrik di Yordania. Kedua PLTS terletak di area gurun pasir di Yordania yang dikenal akan kondisi alam ekstrim, seperti badai pasir, suhu panas, iklim tandus, serta besarnya perbedaan suhu antara siang dan malam hari. Akibat kondisi ekstrim tersebut, modul PV yang dipakai harus berkinerja tinggi. Modul double-glass JA Solar memiliki koefisien suhu dan daya tahan muatan mekanis yang terbaik. Modul berefisiensi tinggi ini juga memiliki beberapa keunggulan lain, termasuk daya tahan terhadap abrasi, angin dan pasir, api, serta cuaca. Dengan demikian, modul tersebut dapat mengurangi degradasi kinerja dan atenuasi produksi listrik akibat perbedaan suhu yang tajam. JA Solar memberikan garansi 30 tahun untuk daya listrik linear pada modul double-glass PERC-nya, menjamin stabilitas dan tingkat produksi listrik yang besar. Kedua PLTS, kini telah beroperasi, akan menghasilkan listrik sebesar 260 juta kWh per tahun, serta mengurangi emisi karbon dioksida sebanyak 210.000 ton per tahun.

Jin Baofang, Komisaris Utama JA Solar, berkata, "JA Solar ialah salah satu pemimpin pasar energi surya di Timur Tengah. Secara khusus di Yordania, JA Solar menguasai lebih dari 30% pangsa pasar. Sementara, volume pengiriman produk ke Uni Emirat Arab, Mesir, Arab Saudi, dan beberapa negara Timur Tengah lainnya telah meningkat selama beberapa tahun terakhir. Ke depan, JA Solar akan terus bekerja sama dengan lebih banyak pelanggan, serta memasok berbagai produk fotovoltaik berefisiensi tinggi ke wilayah tersebut."

Tentang JA Solar  JA Solar membuat berbagai produk fotovoltaik berkinerja tinggi. Melalui 12 basis manufaktur dan lebih dari 20 kantor cabangnya di dunia, bisnis JA Solar meliputi wafer silikon, sel surya, modul surya, dan pembangkit listrik fotovoltaik. Produk-produk JA Solar tersedia di lebih dari 120 negara dan wilayah, serta dipakai di PLTS yang berada di darat, atap perkantoran dan bangunan industri, sistem PV, serta atap hunian dengan sistem PV. JA Solar memiliki daya saing dalam inovasi teknologi yang berkelanjutan, kinerja keuangan yang kuat, serta jaringan penjualan dan layanan global yang piawai. Untuk itu, JA Solar telah diterima dengan baik serta banyak mendapat pujian dari pelanggan di dalam dan luar negeri. JA Solar terdaftar di peringkat Fortune China 500 dan Global Top 500 New Energy Enterprises dalam beberapa tahun terakhir. (www.jasolar.com)

Tentang FRV  FRV ialah pengembang energi terbarukan yang terkemuka di dunia serta bergerak di sejumlah kawasan termasuk Australia, Asia, Timur Tengah, Afrika, Eropa dan Amerika Latin. Dengan mengandalkan pengalaman dan keahlian yang teruji, FRV membangun model bisnis yang menggabungkan kepemilikan beraneka ragam portofolio aset yang menghasilkan listrik ramah lingkungan di pasar-pasar utama, mengupayakan optimasi operasional dan keuangan jangka panjang, dengan fokus pada kebutuhan pelanggan yang berasal dari transformasi industri energi. Untuk itu, selama lima tahun ke depan, FRV ingin menginvestasikan lebih dari US$ 4 miliar dalam bentuk aset tetap. Investasi tersebut ingin meningkatkan kapasitas terpasang hingga delapan kali lipat, dari 0,7 GW pada 2019 menjadi 5,8 GW pada 2024. (www.frv.com)

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami