omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW id_ID ms_MY th_TH vi_VN

Daon Tunjuk Trilochan Sehgal sebagai Regional Vice President, Asia Tenggara

2020-10-06 16:23
-Praktisi Teruji dalam Bidang Penjualan dan Keamanan Siber akan Meningkatkan Pertumbuhan Daon di Asia Tenggara

SINGAPURA, 6 Oktober 2020 /PRNewswire/ -- Daon, pemimpin global dalam teknologi autentikasi biometrik dan digital onboarding, pada hari ini menunjuk Trilochan Sehgal sebagai Regional Vice President, Asia Tenggara, dan membuka kantor baru di Singapura. Penunjukan Sehgal mempertegas peran penting Asia Tenggara bagi Daon, dan menempatkan Daon di posisi yang baik untuk merespons pertumbuhan perbankan digital di kawasan tersebut.

Trilochan Sehgal (tampil dalam foto) telah ditunjuk sebagai Regional Vice President, Asia Tenggara, Daon
Trilochan Sehgal (tampil dalam foto) telah ditunjuk sebagai Regional Vice President, Asia Tenggara, Daon

Berkantor di Singapura, Sehgal ialah praktisi industri yang berpengalaman lebih dari 20 tahun dalam bidang keamanan siber. Dia sempat bekerja bertahun-tahun di IBM ketika dia memimpin bisnis perangkat lunak untuk manajemen identitas dan akses di Asia Pasifik.

"Teknologi digital mengubah perekonomian Asia, bahkan, perekonomian digital di wilayah ini diproyeksikan meningkat hingga tiga kali lipat," ujar Tom Grissen, CEO, Daon. "Mengingat pentingnya wilayah tersebut bagi bisnis global Daon, kami merintis rencana ekspansi yang penting, termasuk pendirian kantor baru di Singapura. Kantor ini akan melengkapi kantor kami di Hong Kong. Di sisi lain, kami juga menunjuk praktisi ternama dan berpengalaman di sektor identitas digital, yakni Trilochan Sehgal, untuk memimpin bisnis kami sebagai Vice President, Asia Tenggara."

Berbagai solusi tepercaya buatan Daon dipakai oleh berbagai lembaga keuangan terkemuka di seluruh dunia. Di Asia, klien-klien Daon termasuk SMFG/SMBC asal Jepang, Standard Chartered Bank dan beragam bank di Hong Kong. The Hong Kong Jockey Club turut memanfaatkan teknologi Daon guna mewujudkan interaksi yang mudah (frictionless engagement) dalam aplikasi taruhannya (betting). Pada 2020, jangkauan Daon di Asia bertambah luas dan mencakup sejumlah kemitraan baru. Pada Maret, Daon juga mengumumkan kontrak digital onboarding dan autentikasi biometrik seluler dari TONIK di Singapura. TONIK adalah bank digital pertama di Filipina. Beberapa bank virtual baru seperti Mox di Hong Kong dari Standard Chartered Bank turut memakai teknologi Daon yang saat ini telah berfungsi.

"Terlepas dari sejumlah kendala akibat pandemi, digitalisasi telah dipercepat oleh banyak klien kami di Asia Tenggara, dan teknologi Daon berperan penting dalam mendukung berbagai inisiatif tersebut," ujar Sehgal. "Rekam jejak Daon yang luar biasa dengan klien global, serta langkah Singapura, Malaysia, dan Thailand yang bersiap membuka industrinya untuk para pemain baru di sektor perbankan virtual, menjadikan saat ini sebagai momen yang tepat untuk berinvestasi di Asia Tenggara."

Ekspansi regional yang dijalankan Daon mendapat dukungan dari Enterprise Ireland, instansi perdagangan di Irlandia yang mengurusi perkembangan dan pertumbuhan kalangan perusahaan asal Irlandia di pasar global. "Enterprise Ireland gembira atas penunjukan Trilochan Sehgal sebagai Regional Vice President, Asia Tenggara, Daon. Kami juga mengucapkan selamat atas pembukaan kantor baru Daon di Singapura. Daon mencerminkan keahlian dan kepemimpinan industri Irlandia dalam sektor teknologi finansial (tekfin), dan kami merasa bangga atas nilai tambah yang dihadirkan inovasi Irlandia di Asia," kata Kevin Ryan, Director, ASEAN, Enterprise Ireland. "Sejumlah perkembangan dan komitmen dari perusahaan-perusahaan yang menjadi klien kami di Asia Tenggara menunjukkan arti penting kawasan ini bagi kesuksesan global mereka. Kami ingin menyaksikan komitmen serupa dari klien-klien kami pada 2021 dan seterusnya."

Narahubung bagi Media
Carolyn Camoens / Sabrina Ghazali
ei.apac@humebrophy.com

Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20201005/2939267-1?lang=0

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami