omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US id_ID ko_KR th_TH

Dow luncurkan Rethink+, program pengelolaan sampah secara digital yang pertama di Asia Pasifik untuk mendaur ulang sampah plastik, bersama mitra-mitra lokal di India

2020-10-15 17:01
-Program pengumpulan sampah plastik ("take-back program") membantu konsumen di India untuk mendaur ulang plastik dengan mudah dan memperoleh insentif menarik

MUMBAI, India, 15 Oktober 2020 /PRNewswire/ -- Dow (NYSE: DOW) pada hari ini meluncurkan platform pengelolaan sampah secara digital yang pertama di Asia Pasifik. Diluncurkan di India, Rethink+ ialah program pengumpulan sampah plastik yang unik dan ingin mencegah plastik sisa konsumsi berakhir di tempat pembuangan sampah. Hal ini dilakukan dengan menghubungkan penghasil sampah, pengumpul sampah, pengolah dan pendaur ulang limbah. Inisiatif baru tersebut dijalankan lewat kemitraan dengan Recykal, perusahaan teknologi yang menyediakan berbagai solusi berbasiskan cloud untuk industri pengolahan dan daur ulang sampah, serta lembaga nonpemerintah dalam sektor pengolahan sampah Keshav Sita Memorial Foundation Trust.

Lewat aplikasi seluler, para peserta program Rethink+ dapat mendaftarkan barang-barang daur ulang miliknya. Barang-barang ini bisa dijadwalkan untuk diambil atau diserahkan sendiri di pusat-pusat pengumpulan khusus. Para peserta akan memperoleh poin bonus berupa kupon digital (online voucher) atas setiap transaksi yang diselesaikan. Pengumpulan sampah plastik lewat program Rethink+ lalu dipermudah menjadi beragam proses daur ulang seperti upcycling dan pirolisis. Langkah ini sejalan dengan target-target keberlanjutan baru yang ditetapkan oleh Dow, "Stop the Waste", yakni mengumpulkan, memakai kembali, atau mendaur ulang satu juta metrik ton plastik melalui aksi langsung dan kemitraan.

Pada awal tahun ini, Dow menguji coba Rethink+ di Pune, sebuah kota di negara bagian Maharashtra, India. Program Rethink+ terbukti sukses dan berhasil mengumpulkan 810 metrik ton sampah plastik dalam lima bulan. Rethink+ akan terus mengumpulkan sampah plastik di Pune sekaligus memperluas jangkauannya ke berbagai kota di India.

"Program uji coba tersebut telah mencapai hasil yang luar biasa, namun kami baru berada di tahap awal. Kami gembira untuk memperluas Rethink+ ke berbagai kota di India, dan mendorong masyarakat agar mendaur ulang lebih banyak plastik melalui program peningkatan kesadaran, edukasi, dan infrastruktur khusus yang lebih baik," ujar Bambang Candra, Commercial Vice President, Asia Pasifik, Dow Packaging and Specialty Plastics. "Dengan teknologi Recykal dan keahliannya dalam pengolahan sampah di wilayah lokal, serta dukungan Keshav Sita Memorial Foundation Trust, kami ingin mengajak lebih banyak konsumen dan mitra untuk memajukan perekonomian sirkular dalam sektor plastik di India dan Asia Pasifik."

Program daur ulang yang sirkular, mulai dari tahap pengumpulan hingga solusi

Infrastruktur pengumpulan, pemilahan, serta daur ulang plastik sisa konsumsi dalam program ini telah dibangun demi menjamin material yang telah terkumpul dapat disalurkan ke pendaur ulang resmi, kontraktor jalan, serta fasilitas pengolahan sampah-ke-bahan bakar (pirolisis). Sampah-sampah tersebut lalu digunakan sebagai sumber daya, misalnya, untuk mengaplikasikan material plastik di jalan.

Bersama mitra-mitra dalam ekosistem seperti pendaur ulang, operator pirolisis, dan kontraktor jalan, Rethink+ membuktikan kesanggupan para pemilik merek dalam memenuhi ketentuan pemerintah India tentang extended producer responsibility (EPR) untuk menyediakan keterlacakan limbah plastik secara lengkap.

"Kami gembira bermitra dengan Dow, pemimpin teknologi plastik, untuk menyediakan platform bagi masyarakat, pemilik merek, produsen, pengumpul dan pendaur ulang sampah sehingga mereka dapat mengelola sampah plastik secara kolektif dengan mengandalkan daya saingnya dalam proses daur ulang," kata Abhay Deshpande, Pendiri, Recykal. "Kami memiliki tujuan yang sama, yakni melestarikan lingkungan hidup. Dengan Rethink+, kami ingin menghubungkan rantai nilai limbah lewat teknologi inovatif dan solusi data, serta mengubah cara India untuk mendaur ulang limbah plastik."

Melestarikan alam dengan kesadaran dan edukasi

Keshav Sita Memorial Foundation Trust (Keshav Sita Foundation), sebuah lembaga nonpemerintah di Pune, telah berdedikasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya sampah plastik. Dengan mengemukakan pentingnya pemilahan sampah, Keshav Sita Foundation mengedukasi masyarakat dengan membuat titik-titik pengumpulan sampah plastik di perumahan, sekolah, dan gerai ritel sebagai bagian dari program Rethink+. Pengumpulan sampah terus dilakukan di tengah Covid-19 dengan praktik kebersihan dan tindak pencegahan penyakit.

"Keshav Sita Foundation bukan pemain baru dalam pengumpulan sampah plastik. Mereka telah mengumpulkan sampah plastik dari rumah ke rumah sebagai bagian dari edukasi masyarakat tentang pemilahan sampah, serta menjelaskan mengapa metode 'memilah-milah dan menghancurkan' dapat melestarikan alam," jelas Dr. Medha Tadpatrikar, Founder Trustee, Keshav Sita Memorial Foundation Trust. "Kami sangat gembira bermitra dengan Dow dan Recykal untuk terus mengemukakan pentingnya aktivitas daur ulang dengan menjangkau warga Pune dari segala latar belakang."

Aplikasi UZED[1]: Membantu konsumen untuk membuang limbah plastik yang dapat didaur ulang

Dengan UZED—sebuah aplikasi konsumer yang dibuat Recykal—konsumen dapat membuang sampah plastik yang dapat didaur ulang secara bertanggung jawab lewat langkah-langkah mudah:

  1. Unduh aplikasinya di App Store atau Google Play
  2. Lakukan registrasi dalam 'Rethink+ Plastic Takeback Program'
  3. Daftarkan barang-barang daur ulang pada aplikasi/Mengumpulkan dan memilah sampah plastik di rumah
  4. Jadwalkan pengambilan di rumah/menyerahkan sendiri barang-barang tersebut di pusat pengumpulan terdekat

Dengan demikian, sejumlah poin akan ditambahkan ke dalam akun pengguna, dan poin-poin ini dapat ditukarkan dengan sejumlah insentif menarik, seperti gift card.

[1]Aplikasi UZED saat ini hanya tersedia di India dan dapat diunduh oleh pengguna di India melalui Google Play atau Apple Store. Aplikasi ini tidak tersedia bagi siapa pun yang berdomisili di luar India.

Tentang Dow Packaging and Specialty Plastics

Packaging and Specialty Plastics (P&SP), unit bisnis Dow (NYSE: DOW), menggabungkan sejumlah keunggulan penting dari aktivitas litbang, jangkauan global, serta lini produk yang lengkap dan keahlian industri. Dengan demikian, P&SP mampu membuat sejumlah teknologi yang berkinerja tinggi bagi para pengguna akhir di sektor kemasan makanan, perawatan tubuh, infrastruktur, barang-barang kebutuhan harian, serta transportasi. P&SP adalah salah satu produsen terbesar di dunia untuk resin polietilena, polimer fungsional, dan zat perekat. Dengan dukungan Pack Studios, P&SP juga tampil sebagai inovator dan kolaborator terkemuka pada rantai nilai industri yang mengembangkan aplikasi produk secara berkelanjutan dan mendesain usia pakai produk plastik dalam ekonomi sirkular.  www.dowpackaging.com 

Tentang Dow

Dow (NYSE: DOW) memadukan jangkauan global, integrasi aset dan skala usaha, inovasi terarah, serta kepemimpinan pasar guna mewujudkan pertumbuhan yang menguntungkan. Dow berambisi untuk menjadi perusahaan teknik material (material science) yang paling inovatif, berorientasi pada pelanggan, inklusif, dan berkelanjutan. Portofolio bisnis Dow terdiri atas plastik, bahan industri setengah jadi (industrial intermediate), zat pelapis (coating), serta silikon. Unit-unit bisnis Dow menghadirkan berbagai produk dan solusi unik yang berbasiskan sains untuk para pelanggan dalam segmen yang berkembang pesat, seperti kemasan, infrastruktur, dan consumer care. Dow mengelola 109 fasilitas produksi di 31 negara, dan mempekerjakan sekitar 36.500 orang. Dow membukukan penjualan sekitar $43 miliar pada 2019. Dow atau Perusahaan merujuk pada Dow Inc. dan sejumlah anak usahanya. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan mengunjungi www.dow.com atau mengikuti @DowNewsroom di Twitter.

Tentang Recykal

Recykal ialah perusahaan teknologi digital yang menyediakan berbagai solusi berbasiskan cloud untuk Industri Pengolahan dan Daur Ulang Sampah. Solusi-solusi kami menghubungkan Penghasil Sampah seperti Perusahaan, Konsumen, dengan Pengumpul dan Pendaur Ulang Sampah melalui aspek keterbukaan dan keterlacakan. Recykal juga membantu merek-merek FMCG dan Elektronik untuk menjalankan program kesadaran konsumen, program pengumpulan sampah, dan memenuhi ketentuan Extended Producer Responsibility (EPR).

Tentang Keshav Sita Memorial Foundation Trust

Keshav Sita Memorial Foundation Trust ialah lembaga nonpemerintah di Pune, India.

Lembaga ini meningkatkan kesadaran masyarakat tentang sampah plastik dan pemilahan sampah di sumbernya selama enam tahun terakhir. Demi mengubah perilaku penghasil sampah, lembaga tersebut telah merintis kegiatan pengumpulan sampah dari rumah ke rumah. Keshav Sita Memorial Foundation Trust berhasil menghubungkan dan mengumpulkan sampah dari 150.000 lebih orang di beragam komunitas.

Logo - https://photos.prnasia.com/prnh/20200526/2813064-1LOGO?lang=0

Tautan terkait:

Related stocks: NYSE:DOW

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami