omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW zh_CN id_ID ja ko_KR ms_MY th_TH

Rockwell Automation Umumkan "Chief Financial Officer" yang Baru

2021-02-22 13:36
-Nicholas Gangestad segera bergabung dengan Rockwell pada 1 Maret

MILWAUKEE, 22 Februari 2021 /PRNewswire/ -- Rockwell Automation, Inc. (NYSE:ROK), perusahaan terbesar di dunia yang bergerak di industri otomatisasi dan transformasi digital mengumumkan, mulai 1 Maret, Nicholas Gangestad akan bergabung sebagai Senior Vice President & Chief Financial Officer. Dia akan bertanggung jawab kepada Chairman & CEO, Rockwell, Blake Moret.

 

Nicholas Gangestad, Senior Vice President & Chief Financial Officer
Nicholas Gangestad, Senior Vice President & Chief Financial Officer

Gangestad bergabung dengan Rockwell setelah lama menjalani karier di 3M. Di perusahaan tersebut, dia terakhir menjabat Chief Financial Officer, dan mengawasi seluruh aspek organisasi keuangan, termasuk kepatuhan terhadap aturan (compliance), perencanaan keuangan, pengelolaan arus kas (treasury), dan perpajakan. Sebelum dipromosikan menjadi CFO pada 2014, Gangestad menjabat Chief Accounting Officer, Corporate Controller, 3M, serta sempat memegang sejumlah jabatan manajemen keuangan global untuk mengawasi sejumlah tim dan mengembangkan tenaga kerja di Kanada, Amerika Latin, serta Asia Pasifik.  

"Dengan pengalaman kepemimpinan serta latar belakang yang kuat di bidang keuangan dan pemahaman mendalam terhadap pelanggan di sektor industri kami, akan membantu Rockwell Automation dalam mewujudkan visi strategis dan mempercepat pertumbuhan yang menguntungkan." Kata Moret. "Kami sangat senang menyambut beliau ke dalam tim manajemen yang dinamis dan berfokus menghasilkan pelanggan dan para pemegeng saham yang unggul."

"Menjadi kehormatan bagi saya untuk bergabung menjadi bagian dari tim Rockwell. Rockwell telah membuat banyak pencapaian sebagai pemimpin industri otomatisasi industri, dan saya sangat gembira untuk bergabung pada momen penting ketika perangkat lunak semakin berperan penting di dalam bisnis," ujar Gangestad. "Saya termotivasi oleh sumber daya manusia Rockwell, serta misi dan strateginya dalam meningkatkan produktivitas dan aspek keberlanjutan bagi para kliennya. Saya ingin bekerja sama dengan tim Rockwell dalam mewujudkan visi perusahaan untuk masa depan."

Gangestad memperoleh gelar sarjana dari Augsburg University di Minneapolis, dan gelar MBA dari University of Minnesota.

Gangestad menggantikan Steve Etzel yang telah menjabat CFO interim sejak November 2020. Etzel merupakan pegawai Rockwell yang berpengalaman dan telah bekerja selama 30 tahun. Dia menunda masa pensiun yang sempat diumumkannya demi mengisi jabatan interim tersebut. Dia akan memasuki masa pensiun pada 2021 setelah masa transisi.

"Kontribusi Steve Etzel yang berkelanjutan dan cermat terhadap Rockwell dan para pemangku kepentingan telah banyak memperoleh pengakuan selama bertahun-tahun. Kesediaannya untuk mengisi jabatan interim pada masa transisi CFO sangat diapresiasi oleh perusahaan," jelas Moret. "Dewan Direktur dan saya berharap bahwa dia dan keluarganya dapat menjalani masa pensiun yang menyenangkan."

Tentang Rockwell Automation 

Rockwell Automation Inc. (NYSE: ROK), pemimpin industri global dalam otomatisasi industri dan transformasi digital. Kami menghubungkan imajinasi manusia dengan potensi teknologi demi menghadirkan terobosan yang bisa diwujudkan manusia. Dengan demikian, dunia lebih produktif dan lestari. Berkantor pusat di Milwaukee, Wisconsin, Rockwell Automation memiliki sekitar 23.000 pegawai yang memecahkan masalah dan berdedikasi terhadap klien. Mereka tersebar di lebih dari 100 negara. Untuk informasi lebih lanjut tentang cara kami dalam mewujudkan The Connected Enterprise bagi beragam pelaku industri, silakan mengunjungi www.rockwellautomation.com

Related stocks: NYSE:ROK

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami