omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW zh_CN id_ID ja ko_KR th_TH vi_VN

Los Angeles Lakers Memilih Hyperice sebagai Sponsor Resmi Teknologi Pemulihan Fisik Atlet

2021-02-23 20:21

Kontrak Sponsor Bersama Tim Utama NBA Mengusung Pemimpin Teknologi Pemulihan Fisik Atlet ke Tempat Asalnya, Southern California

EL SEGUNDO, Calif. dan IRVINE, Calif., 23 Februari 2021 /PRNewswire/ -- The Los Angeles Lakers dan Hyperice pada hari ini mengumumkan kontrak kerja sama yang menjadikan Hyperice sebagai Sponsor Resmi Teknologi Pemulihan Atlet bagi tim basket tersebut. Kontrak ini merupakan kemitraan pertama yang terjalin dengan sebuah tim NBA, serta memperluas kemitraan global dengan liga NBA yang dijalin Hyperice pada Juli 2020.

Hypervolt Plus x L.A Lakers
Hypervolt Plus x L.A Lakers

Hyperice adalah pemimpin industri dalam teknologi pemulihan fisik atlet dan pelopor teknologi perkusi, vibrasi, dynamic air compression, serta termal. Sebagai sponsor Lakers, Hyperice akan menyediakan rangkaian lengkap perangkat dan teknologinya demi mengoptimalkan performa dan mempercepat pemulihan fisik atlet. Para pemain Lakers juga dapat memakai alat pijat perkusi (percussion massager) Hypervolt, serta alat termal dan vibration lines courtside Venom saat menjalani pertandingan. Selain itu, mereka bisa memanfaatkan HyperTanks yang dibuat sesuai kebutuhan di UCLA Health Training Center.

"Saya telah lama menjadi penggemar setia Lakers. Ketika saya merintis Hyperice, saya mengandalkan bantuan para pemain dan staf pelatih Lakers untuk menguji teknologi kami pada tahap awal pengetesan dan pengembangan produk," kata Anthony Katz, Pendiri dan President,Hyperice. "Beberapa di antara produk tersebut, dan versi-versi selanjutnya, sukses menjadi terobosan dan inovasi di industri. Setelah bekerja sama dengan Lakers selama sembilan tahun, kami bangga menjadi sponsor resmi bagi tim utama di NBA tersebut."

"Kami gembira menjadi tim pertama di NBA yang menggandeng Hyperice sebagai sponsor resmi," kata President, Business Operations, Lakers, Tim Harris. "Kami berkomitmen untuk menyediakan perangkat terbaik bagi para pemain Lakers guna mengoptimalkan performa dan pemulihan fisik mereka. Hyperice adalah pemimpin industri dalam teknologi tersebut, dan kami senang menghadirkan beragam perangkat dan peralatan terkini serta termutakhir bagi Lakers, baik di UCLA Health Training Center dan di sisi lapangan ketika bertanding."

"Serupa dengan Lakers, Hyperice berinovasi dengan laju yang jauh mengungguli kompetisi, dan saya gembira bahwa Lakers menjadi tim NBA pertama yang disponsori Hyperice," kata Anthony Davis, seorang investor Hyperice.

Tentang Hyperice
Hyperice tercantum dalam daftar "Inc. 500" sebagai perusahaan yang berspesialisasi dalam teknologi pemulihan fisik atlet dan peningkatan performa gerakan, khususnya dalam teknologi vibrasi, perkusi, serta termal. Teknologi Hyperice digunakan oleh atlet-atlet terkemuka di dunia dalam fasilitas latihan berstandar profesional dan level universitas, serta berbagai fasilitas rehabilitasi dan kebugaran di seluruh dunia. Hyperice menerapkan teknologi dan keahliannya di berbagai industri, seperti kebugaran, esports, layanan kesehatan, layanan pijat, dan kebugaran di tempat kerja. Pada Maret 2020, Hyperice mengakuisisi Normatec, inovator sistem kompresi dinamis yang mutakhir, dan, pada Desember 2020, Hyperice mengakuisisi RecoverX, pelopor teknologi termal yang canggih (intelligent thermal). Kedua akuisisi ini bertujuan untuk menghadirkan berbagai solusi performa atlet dan kebugaran kelas dunia. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi www.hyperice.com.

Narahubung bagi Media:
Hyperice
Ross Fenton, Jack Taylor PR
415-722-3489
ross@jacktaylorpr.com 

Los Angeles Lakers
Will Patterson
310-426-6009
wpatterson@la-lakers.com 

 

Foto - https://mma.prnasia.com/media2/1441695/lalakers_hyperice_volt_plus.jpg?p=medium600  

Logo - https://mma.prnasia.com/media2/1441696/LALAKERS_Hyperice_logo.jpg?p=medium600  

Logo -  https://mma.prnasia.com/media2/1441756/LALAKERS_Hyperice_court_logo.jpg?p=medium600  

 

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami