omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW zh_CN id_ID ja ko_KR ms_MY th_TH vi_VN

"PR Newswire's 2021 Healthcare Media Pitching Kit (APAC Edition)" Menyajikan Sejumlah Berita dan Tren yang Dicari Wartawan dari Berbagai Perusahaan Kesehatan

2021-10-21 10:05

HONG KONG, 21 Oktober 2021 /PRNewswire/-- Kisah-kisah yang berkaitan dengan COVID-19 akan tetap mengemuka dalam berita-berita kesehatan. Di sisi lain, kalangan wartawan ingin menulis berita tentang berbagai inovasi medis, penemuan ilmiah, dan aplikasi teknis. Hal-hal ini tercantum dalam "PR Newswire's 2021 Healthcare Media Pitching Kit (APAC Edition)". Laporan tersebut menyajikan sejumlah anjuran tentang cara-cara yang dapat ditempuh kalangan perusahaan ketika melakukan pendekatan kepada media-media kesehatan.

PR Newswire’s 2021 Healthcare Media Pitching Kit (APAC Edition)
PR Newswire’s 2021 Healthcare Media Pitching Kit (APAC Edition)

Di tengah perkembangan situasi COVID-19, konsumen semakin mencermati isu-isu kesehatan. Di saat bersamaan, industri kesehatan juga mengalami perkembangan pesat di beragam bidang selama setahun terakhir.

Bagaimana sebuah merek dapat berkolaborasi dengan media, serta membagikan konten edukatif dan informatif yang memenuhi keingintahuan pembaca sehingga pembaca dapat mengikuti perkembangan terkini tentang dunia kesehatan? Apa yang dapat dilakukan praktisi humas di industri kesehatan untuk membina hubungan baik dengan kalangan media?

Dalam media pitching kit ini, PR Newswire mewawancarai 15 redaktur dan wartawan di sektor-sektor kesehatan, kedokteran, farmasi, dan gaya hidup. Mereka tersebar di delapan pasar di Asia Pasifik, dan membagikan sejumlah ulasan penting yang menjawab beberapa pertanyaan di atas.

Silakan mengunduh publikasi tersebut di tautan ini atau Anda dapat membaca kilasan penting di bawah ini.

1.  Ulasan tentang COVID-19

Dalam pemberitaan tentang pandemi, wartawan paling tertarik melaporkan upaya vaksinasi global dan efek-efek samping potensial dari beragam vaksin.

"Saat ini, sebagian besar liputan saya berkaitan dengan COVID-19. Segala hal yang berkaitan dengan perkembangan virus atau bagaimana respons orang dan perusahaan atas penyebaran virus akan menarik perhatian saya," ujar Michelle Fay Cortez, Reporter Senior/Editor Kesehatan, Bloomberg News.

"Kisah-kisah sains juga menarik—kabar-kabar terkini tentang obat dan perkembangan vaksin, temuan dan riset baru. Pembaca selalu mencari tahu tentang model statistik yang memprediksi bagaimana dan kapan pandemi akan berakhir," kata Uyung Pramudiarja, Redaktur Pelaksana, detikHealth.

2. Wartawan lebih menyukai penemuan dan terobosan di dunia medis yang didukung riset.

Sebanyak 10 dari 15 wartawan ingin menindaklanjuti liputan mendalam tentang sejumlah perkembangan baru di dunia kesehatan yang didukung data dan sumber kredibel.

"Saya ingin memperoleh berita tentang produk baru, investasi, inovasi, merger dan akuisisi, serta teknologi inovatif di sektor kesehatan di Asia Pasifik. Dari aplikasi kecerdasan buatan (AI) hingga perangkat industri, dan teknologi yang dapat menjawab tantangan di sektor biofarmasi dan layanan kesehatan," jelas  Hithaishi C Bhaskar, Assistant Manager and APAC Coordinator (Content & Coordination), BioSpectrum Asia.

"Selain kabar tentang COVID-19, berita-berita terbaru di industri-industri kesehatan dan sains akan mendorong saya untuk menindaklanjuti sebuah liputan berita. Saya juga ingin meliput sejumlah terobosan dan perkembangan medis dari ilmuwan-ilmuwan ternama," kata Sean Pan, Redaktur Senior, The News Lens.

3. Mengulas isu-isu kesehatan di luar COVID-19

Kita memang hidup di tengah pandemi. Namun, roda kehidupan tetap berjalan. Kalangan wartawan ingin melaporkan isu-isu kesehatan yang selalu relevan dibahas, seperti pengobatan penyakit kronis, perkembangan obat, teknik bedah, dan cara negara mengatasi tren penuaan penduduk.

"Saya ingin menyaksikan usaha-usaha rintisan kesehatan baru yang berfokus pada perkembangan teknologi dan inovasi di bidang farmakologi, termasuk obat-obatan dan perangkat kesehatan terbaru. Sejumlah perkembangan tersebut akan memperkaya ekosistem lokal sekaligus memenuhi tingkat kebutuhan saat ini," ujar Liu Zongyu, Deputy Editor-in-Chief and Content Managing Partner, VC Beat.

"Saya ingin meliput isu-isu yang terkait dengan dunia kesehatan selain COVID-19, seperti penyakit kronis, atau beberapa perkembangan terkini tentang operasi jantung dan demensia karena profil pembaca kami relatif berusia tua, dan Taiwan memiliki penduduk yang semakin menua," jelas Sisy Lee, Pemimpin Redaksi, Evergreen.

4. Menghindari jargon

Anda lebih baik menjelaskan setiap jargon ketika melakukan pendekatan kepada wartawan. Anda juga harus menyediakan contoh dan konteks demi membantu wartawan dan pembaca media memahami sudut pemberitaan Anda, dan mengapa hal tersebut penting bagi mereka.

"Untuk rilis berita tentang kesehatan, Anda harus menghindari pemakaian jargon dan menyediakan informasi dengan sejelas-jelasnya agar reporter mudah menemukan sudut pemberitaan," ujar Ho Nhi, Wartawan, Giao Duc.

Anda dapat menemukan sejumlah kiat tentang melakukan pendekatan kepada media, termasuk menyusun sudut pemberitaan positif, serta membuat pendekatan yang singkat dan ringkas. Informasi lain tentang sejumlah anjuran dan analisis tentang industri kesehatan di Asia Pasifik tersedia di "PR Newswire's 2021 Healthcare Media Pitching Kit (APAC Edition)" lewat tautan ini.

Tentang PR Newswire

PR Newswire, anak usaha Cision, adalah vendor distribusi berita, serta perangkat lunak dan layanan earned media yang terkemuka di dunia. Bersama sederet produk komunikasi Cision yang berbasis pada teknologi cloud, berbagai layanan PR Newswire membantu praktisi pemasaran, komunikator perusahaan, dan petugas hubungan investor menemukan pemengaruh penting, menjangkau audiens sasaran, menyusun dan mendistribusikan konten strategis, serta mengukur dampak penting dari konten tersebut. PR Newswire memadukan jaringan distribusi multikanal dan multibudaya yang terbesar di dunia dengan berbagai perangkat dan platform alur kerja yang lengkap. Untuk itu, PR Newswire memberdayakan berbagai kisah dari kalangan perusahaan di seluruh dunia. PR Newswire melayani puluhan ribu klien dari sejumlah kantornya di Amerika, Eropa, Timur Tengah, Afrika dan Asia Pasifik. Informasi lebih lanjut tersedia di www.prnasia.com

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami