omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US id_ID

App Annie Umumkan Para Penerbit Aplikasi Seluler Terbaik di Dunia dan Asia untuk Tahun 2020

2020-03-25 08:43

Penerbit aplikasi dari sektor game, hiburan, dan kencan (dating) tampil sebagai para pemenang dan sejumlah penerbit aplikasi di Asia Tenggara mampu meraih keuntungan

SINGAPURA, 25 Maret 2020 /PRNewswire/ -- App Annie, perusahaan data dan  analisis seluler yang membantu kesuksesan berbagai perusahaan di sektor seluler, hari ini mengumumkan para pemenang ajang "Penghargaan Penerbit Aplikasi Terbaik" (Top Publisher Award) yang digelar setiap tahun. Ajang ini mengapresiasi sederet penerbit aplikasi yang paling inovatif dan sukses di dunia. Daftar 52 Penerbit Aplikasi Terbaik disusun berdasarkan pendapatan dari gerai aplikasi (app store) dalam satu tahun kalender terakhir. Para pemenang tersebut berasal dari 12 negara.

"Kami mengucapkan selamat kepada sekelompok penerbit aplikasi seluler terkemuka yang berasal dari berbagai penjuru dunia," ujar Theodore Krantz, Chief Executive Officer, App Annie. "Tiga penerbit aplikasi seluler terbaik, yakni Tencent, Netease dan Activision Blizzard, mempertahankan posisi kepemimpinannya, sementara, tujuh merek baru berhasil menembus peringkat 52 Besar. Kami mendapat kehormatan untuk bekerja sama dengan begitu banyak penerbit aplikasi seluler. Kami memberikan analisis yang ikut menghasilkan inovasi berkelanjutan, sejalan dengan langkah mereka untuk menghadirkan pengalaman konsumen yang luar biasa."

Para penerbit aplikasi seluler dari Asia kembali mendominasi peringkat tahun ini. Lebih dari setengah penerbit aplikasi terbaik berkantor pusat di Asia, termasuk lima penerbit aplikasi dalam daftar 10 besar. Amerika Serikat berada di posisi teratas sebagai negara asal penerbit aplikasi terbaik, yakni menyumbangkan 17 penerbit aplikasi.

Para penerbit game terus mendominasi daftar tersebut. Mereka menguasai 72% nilai belanja di gerai aplikasi pada 2019. Merek-merek media sosial ternama, mixi dan Line, memimpin monetisasi di gerai aplikasi berkat kesuksesan aplikasi game dan hiburan mereka. Pendapatan dari paket langganan melampaui pertumbuhan pasar secara keseluruhan, sejalan dengan perkembangan aplikasi hiburan dan kencan. IAC dan Netflix menempati posisi teratas di ajang "Penghargaan Penerbit Aplikasi Terbaik" pada 2020. Untuk pertama kalinya, IAC (Match Group) menguasai daftar teratas bersama sejumlah penerbit aplikasi non-game lainnya.

Di Asia Tenggara, kalangan penerbit aplikasi terbaik berasal dari Vietnam, Indonesia, dan Singapura. Para penerbit aplikasi ini memimpin kiprah transformasi seluler dengan membuat terobosan di tengah merek-merek besar. Mereka bergabung dengan para pemain global yang sudah lebih mapan, dan segera menjadi unicorn di negaranya masing-masing.

Sea asal Singapura mempertahankan posisi terbaik di Asia Tenggara dalam hal jumlah unduhan. Di saat bersamaan, Sea mampu menembus daftar global dan menduduki posisi ke-37 dalam daftar 52 Besar berdasarkan nilai belanja konsumen. Pasar mobile-first di Vietnam mengungguli negara-negara lain di Asia Tenggara dengan menyumbangkan empat penerbit aplikasi—AmanotesOneSoftVNG dan BACHASoft—dalam peringkat 10 Besar berdasarkan jumlah unduhan. Sementara, Telkomsel Indonesia sukses menembus daftar 10 Besar melalui sederet layanan pilihan pembayaran, konten terintegrasi, serta gaming.

Di India, Reliance Industries berhasil mempertahankan posisinya. Konglomerat ini merambah sektor usaha rintisan lewat sejumlah aplikasi di bawah naungan Jio. Diluncurkan pada 2015, operator seluler, Jio, kini menjadi perusahaan telekomunikasi terkemuka di India, memiliki gerai aplikasinya sendiri, dan setidaknya memiliki 13 aplikasi berbeda. Sektor gaming dan hiburan mendominasi India, sedangkan, layanan pengantaran makanan Zomato menjadi satu-satunya aplikasi di luar dua sektor tersebut yang berhasil menembus daftar 10 Besar.

Berdasarkan jumlah unduhan, daftar 10 Besar aplikasi seluler di Australia didominasi tiga perusahaan besar:  Nine EntertainmentTelstra dan Australian Broadcasting Corporation, sementara, Aristocrat yang juga memiliki mobile game, berada di posisi ke-4.

"Kami mendapat kehormatan untuk tampil sebagai penerbit aplikasi seluler #1 di Asia Tenggara, dan menjadi pihak pertama dari wilayah tersebut yang berhasil menembus daftar 52 besar di dunia. Hal ini tercapai berkat pertumbuhan tahunan yang baik dari Shopee dan Garena," ujar  Dr. Santitarn Sathirathai, Group Chief Economist, Sea.

"2019 menjadi tahun pertumbuhan eksponensial, baik bagi produk-produk dan SDM kami. Kami membuat perkembangan yang baik untuk mewujudkan visi perusahaan yang bertajuk 'Everyone Can Music'," kata Bryan Teo, Chief Operating Officer, Amanotes.

"Di tengah maraknya game dan aplikasi yang sangat bagus, kami gembira untuk menjadi penerbit aplikasi seluler terbesar di dunia," ujar Maya Okui, Executive Officer, Game Business Division, Line. "Kami akan terus menghadirkan berbagai game dan aplikasi yang dibuat secara khusus untuk LINE bagi para pengguna di seluruh dunia. Langkah ini terwujud dengan mengandalkan sejumlah mitra penting seperti App Annie."

"Kami mendapat kehormatan untuk tampil kembali dalam daftar 52 Penerbit Aplikasi Terbaik di dunia versi App Annie," kata Matt Liu, Senior Global Publishing & Marketing Director, NetEase Games. "NetEase Games selalu berupaya untuk menyajikan pengalaman hiburan interaktif yang bermutu tinggi bagi kalangan gamer di seluruh dunia. Kami terus mengelola dan menjalankan sejumlah game kompetitif seperti 'Knives Out' dan 'Identity V.' Selain itu, kami juga terus menjajaki model operasional di luar negeri untuk game MMO seperti 'LifeAfter'. Hal ini dilakukan demi menyajikan konten yang lebih baik kepada para pemain game di seluruh dunia. Dengan dukungan multidimensi dari App Annie, NetEase Games akan terus memasuki babak pertumbuhan yang baru."

Untuk daftar lengkap 52 Besar Penerbit Aplikasi Terbaik, silahkan mengunjungi blog kami.

Biasanya, App Annie mengumumkan para pemenang dalam sebuah jamuan makan malam. Namun, tahun ini, mengingat kekhawatiran akibat virus korona, App Annie mengumumkan "Penghargaan Penerbit Aplikasi Terbaik" di microsite. Lewat microsite tersebut, App Annie merilis sejumlah pengumuman tentang para penerbit aplikasi terbaik dari berbagai negara, wilayah, dan industri. Microsite ini juga menayangkan sejumlah video dari eksekutif dan pelanggan App Annie, serta mencantumkan para pemenang dan kiat-kiat kesuksesan mereka. Silahkan mengunjungi situs "Penghargaan Penerbit Aplikasi Terbaik" kami dengan mendaftarkan diri di sini

Metodologi: Daftar ini terdiri atas 52 penerbit aplikasi seluler terbaik, dan disusun dengan menggabungkan perkiraan pendapatan dari iOS dan Google Play dalam kurun waktu 1 Januari 2019-31 Desember 2019. Pemeringkatan tersebut tidak mencakup pendapatan yang berasal dari media periklanan pada aplikasi, aktivitas jual-beli, atau pembayaran di luar gerai-gerai aplikasi ("app store").

Tentang App Annie

App Annie ialah platform data dan analisis seluler yang paling tepercaya di industri. Misi App Annie ialah membantu para pelanggan untuk menghadirkan pengalaman seluler terbaik dan meraih kesuksesan. Berdiri pada 2010, App Annie merilis solusi data pasar seluler yang pertama. Pada 2019, App Annie mengakuisisi Libring, layanan monetisasi periklanan dan belanja. Secara bersama-sama, berbagai solusi ini menjadi platform kinerja seluler yang terlengkap di industri. Lebih dari 1.100 klien perusahaan dan satu juta pengguna terdaftar di seluruh wilayah dan industri telah mengandalkan App Annie untuk meningkatkan bisnis selulernya. App Annie berkantor pusat di San Francisco dan memiliki 12 kantor di seluruh dunia.

Logo - https://mma.prnewswire.com/media/653562/App_Annie_Logo.jpg

 

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami