omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW id_ID ja ko_KR ms_MY th_TH vi_VN

Zepp Rilis Zepp E, Lini Produk "Wearable" Baru yang Modern dan Dirancang dengan Mengutamakan Kesehatan

2020-08-21 12:52
-- Sejumlah perangkat baru yang mengutamakan kesehatan akan memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) dan teknologi mutakhir agar pengguna dapat menjalani hidup yang lebih baik
-- Zepp E memiliki desain 3D tanpa rangka yang melengkung, layar "always-on", 11 moda olahraga, berbagai metrik kesehatan, serta ketahanan air 5 ATM[1]
-- Lini "wearable" terbaru ini akan menyasar kaum profesional yang ingin memadukan gaya dan kepraktisan

SHENZHEN, Tiongkok, 21 Agustus 2020 /PRNewswire/ -- Zepp, merek berstandar profesional yang mengelola kesehatan pengguna secara digital, pada hari ini merilis lini produk wearable terbaru melalui seri Zepp E. Sejalan dengan tren yang mengutamakan kesehatan pada 2020, seri Zepp E terbaru memanfaatkan kekuatan AI dan teknologi mutakhir untuk mengubah statistik penting tentang kesehatan menjadi analisis yang bisa ditindaklanjuti. Dengan demikian, pengguna dapat memonitor kondisi fisik dan mentalnya secara lebih efektif.

Zepp E memiliki desain 3D tanpa rangka yang melengkung, layar “always-on”, 11 moda olahraga, berbagai metrik kesehatan, serta ketahanan air 5 ATM
Zepp E memiliki desain 3D tanpa rangka yang melengkung, layar “always-on”, 11 moda olahraga, berbagai metrik kesehatan, serta ketahanan air 5 ATM

Inspirasi di balik lini Zepp terbaru berawal dari kesuksesannya dalam memanfaatkan sensor yang membantu kehidupan manusia. Sepuluh tahun lalu, Zepp menciptakan tren dalam segmen olahraga di Amerika Utara melalui sensor wearable yang unik untuk memantau dan menganalisis data olahraga. Dengan sensor ini, para atlet mampu meningkatkan hasil latihannya hingga dua kali lipat. Kini, pada 2020, Zepp hadir dengan tampilan premium terbaru. Menyasar kaum profesional yang ingin memadukan gaya dan kepraktisan, Zepp E menggabungkan desain premium dengan berbagai fitur pemantau (tracking) kesehatan dan kebugaran yang terbaik.

Zepp E memiliki desain 3D tanpa rangka yang melengkung, layar “always-on”, 11 moda olahraga, berbagai metrik kesehatan, serta ketahanan air 5 ATM
Zepp E memiliki desain 3D tanpa rangka yang melengkung, layar “always-on”, 11 moda olahraga, berbagai metrik kesehatan, serta ketahanan air 5 ATM

Wujudkan Target Kebugaran Anda dengan Beragam Metrik Kesehatan, Pola Tidur, dan Pemantauan Stres

Zepp E dilengkapi beberapa fitur yang membantu pengguna untuk memantau kebugarannya, termasuk memonitor tidur dan saturasi oksigen dalam darah (SpO2[2]). Pemantauan tidur (sleep tracking) yang mutakhir dapat mengukur siklus tidur pengguna, termasuk light sleep, deep sleep, Rapid Eye Movement (REM)[3] dan waktu bangun tidur, bahkan tidur siang selama 20 menit[4]. Hasilnya, pengguna memperoleh skor tidur secara keseluruhan yang menilai kualitas tidur dan pernapasan. Perangkat smartwatch ini juga memonitor stres selama 24/7 berkat sensor rekam jantung (heart rate sensor) bawaan. Sensor tersebut bisa mengukur tingkat stres pengguna dengan melakukan pemutakhiran produk secara OTA[5] agar pengguna dapat mengecek kesehatan mentalnya.

Desain Premium dengan Layar Kaca 3D Berwarna Hitam dan Bodi Jam dari Logam yang Sangat Tipis
Dilengkapi layar AMOLED yang jernih dan atraktif, Zepp E hadir dalam dua tampilan jam (watch face) yang memukau—Zepp E Circle dan Zepp E Square. Layar kaca 3D berwarna hitam yang melengkung dan tanpa rangka tampil rapi dalam bentuk yang ringkas. Dari setiap sudut, garis-garis pada layar terlihat elegan dan berkilau sehingga menghasilkan tampilan yang indah dan sangat trendi. Kaca 3D dan logam antikarat yang dipoles tampak serasi, serta membuat jam terlihat sangat tipis. Dengan lusinan tampilan jam[6] serta berbagai desain dan warna tali jam, termasuk metal, kulit, serta fluoroelastomer[7], Zepp E cocok bagi setiap gaya dan selera pengguna. Hanya setebal 9 mm, Zepp E sangat nyaman dan ringan untuk dikenakan pada siang dan malam hari, serta dapat bertahan hingga tujuh hari[8] dalam satu kali pengisian daya baterai.

Dokumentasikan Latihan Anda dan Lacak Perkembangan Anda dengan 11 Moda Olahraga
Zepp E mendukung 11 moda olahraga, termasuk berjalan kaki, berlari di dalam dan luar ruang, bersepeda, berenang di kolam, panjat tebing, bahkan ski. Dengan ketahanan air hingga 5 ATM, pengguna bisa melacak performa mereka di bawah air. Bagi mereka yang lebih suka bertualang, Zepp E juga dilengkapi pemantauan SpO2, indikator kesehatan yang penting, khususnya di tempat yang sangat tinggi dan memiliki kadar oksigen yang rendah, atau ketika berolahraga dengan intensitas tinggi seperti maraton atau berolahraga secara aktif di pusat kebugaran.

Cermati Dampak Latihan Anda terhadap Kondisi Tubuh dengan Fitur Personal Activity Intelligence
Moda olahraga bertaraf profesional pada Zepp E membantu pengguna untuk memantau dan meningkatkan performanya saat menjalani latihan. Zepp E juga dilengkapi fitur Personal Activity Intelligence (PAI[9]), platform yang menilai kondisi kesehatan pengguna. PAI mengubah informasi terperinci berupa data detak jantung dan level aktivitas harian pengguna ke dalam satu metrik tunggal. Hasilnya, pengguna memperoleh skor yang mudah dipahami untuk menilai kondisi fisik mereka. Agar pengguna mau menjalani gaya hidup yang sehat dan aktif, Zepp E membantu mereka untuk mengatur target aktivitas harian, termasuk jumlah langkah dan kalori yang dibakar. Zepp E juga menyajikan fitur-fitur pemantau kebugaran yang lengkap, seperti fitur yang mengingatkan pengguna agar berdiri setelah lama tidak aktif.

Asisten yang Hadir 24/7 pada Lengan Anda
Selain fitur-fitur kesehatan dan kebugaran, Zepp E ialah asisten untuk kehidupan yang canggih. Zepp E membantu pengguna untuk mengeset alat pengatur waktu, alarm, dan bahkan mengecek prakiraan cuaca, serta menerima notifikasi saat ada panggilan telepon atau pesan teks pada ponsel pintar. Bagi pengguna yang mengandalkan musik ketika berolahraga, Bluetooth Music Control membantu pengguna untuk memainkan, menghentikan, atau melewati lagu dari jam mereka saat berolahraga, tanpa harus mengeluarkan ponsel.

Zepp E segera tersedia di Amerika Serikat mulai seharga US$ 249 pada 25 Agustus 2020, dan di Inggris pada 1 September mulai seharga £ 209. Spesifikasi produk dan informasi lebih lanjut tersedia di https://www.zepp.com/us/zepp-e

Untuk Inggris, silakan melakukan prapemesanan seharga £ 209,00 di https://uk.zepp.com/

Untuk Amerika Serikat, segera melakukan prapemesanan seharga $ 249,99 di https://us.zepp.com/ 

Tentang Zepp
Sebagai merek berstandar profesional untuk mengelola kesehatan pengguna secara digital, Zepp memanfaatkan sistem algoritma kecerdasan buatan (AI) yang terdepan. Dengan demikian, Zepp dapat menghadirkan berbagai solusi kesehatan digital kepada pengguna di seluruh dunia. Dari pemantauan kesehatan dan olahraga yang biasa hingga analisis dan peringatan kondisi kesehatan tahap dini, Zepp berkomitmen untuk membantu pengguna yang ingin meningkatkan kualitas hidupnya. Zepp optimistis bahwa teknologi mampu meningkatkan kesehatan dan membantu siapa pun untuk menikmati hidup yang lebih nyaman. Untuk itu, misi Zepp ialah "selalu mengembangkan berbagai teknologi baru dan memanfaatkan fitur-fitur analisis data yang akurat demi membantu pengguna yang ingin mengelola kesehatannya sendiri."

Sejumlah Pernyataan:
1.  Sejumlah foto produk dan konten pada layar produk pada laman di atas hanya digunakan untuk ilustrasi. Produk (termasuk namun tidak terbatas pada tampilan, warna, ukuran) serta konten pada layar produk (termasuk namun tidak terbatas pada gambar layar, UI, dan foto) yang sebenarnya kemungkinan berbeda. Untuk itu, yang berlaku adalah produk sebenarnya.

2.  Untuk memberikan informasi produk, spesifikasi, dan karakteristik produk yang paling akurat, perusahaan kami mengatur dan mengubah deskripsi teks, gambar, serta konten lain pada laman di atas supaya sesuai dengan kinerja produk, spesifikasi, indeks, komponen, dan informasi yang sebenarnya. Mengingat batch produksi serta aspek produksi dan pasokan dapat berubah sewaktu-waktu, kami tidak menginformasikan Anda tentang sejumlah modifikasi dan penyesuaian tersebut.

-SELESAI-

Untuk mengajukan pertanyaan, silakan menghubungi Departemen Media Zepp di Zepp@bcw-global.com

[1] Menurut standar GB/T 30106-2013 / ISO 22810:2010, Zepp E memiliki tingkat ketahanan air 5 ATM, dan telah melalui tes yang dilakukan National Watch Quality Supervision and Inspection Center. Nomor laporan tes ialah  SHES200601029501 (Jam Versi Bundar) dan XRX-ESH-P200407367 (Jam Versi Persegi). Tali jam dari kulit dan logam tidak dapat dikenakan saat berenang. Ketika berenang, Anda dapat memakai tali fluoroelastomer atau membeli tali cadangan jenis fluoroelastomer sebagai aksesori Zepp yang mencakup tali jam dengan berbagai warna. 

[2] Produk ini bukan alat kesehatan. Seluruh data dan pengukuran tidak digunakan untuk diagnosis medis atau pemantauan medis.

[3] Untuk memonitor siklus REM, moda pemantauan detak jantung pada fitur Sleep Assistant harus diaktifkan. Saat mengalami siklus tidur REM, mata Anda akan bergerak dengan cepat ke berbagai arah. Mimpi biasanya dialami ketika siklus REM.

[4] Tidur siang di bawah 20 menit tidak akan direkam.

[5] Pemantauan stres segera tersedia melalui pemutakhiran produk secara OTA.

[6] Sebanyak lima tampilan jam (watch face) tersedia sebagai fitur bawaan. Berbagai tampilan jam lainnya tersedia lewat internet dan dapat diunduh lewat aplikasi Zepp. Empat tampilan jam versi standar mendukung modul yang dapat diatur.

[7] Tali jam tambahan dijual terpisah. 

[8] Kondisi tes: usia pakai baterai selama tujuh hari diuji berdasarkan skenario pemakaian: pemantauan detak jantung selalu diaktifkan, pemantauan pola tidur, saturasi oksiden dalam darah diukur sebanyak dua kali dalam sehari, 150 notifikasi tampil pada layar, layar diaktifkan sebanyak 30 kali dalam sehari dengan menggeser lengan untuk mengecek waktu, lima menit dialokasikan untuk melakukan aktivitas lain pada jam tangan, serta berlari sebanyak tiga hari dalam seminggu selama 30 menit. Usia pakai baterai bervariasi menurut pengaturan jam, kondisi pengoperasian jam, serta faktor-faktor lain. Untuk itu, usia pakai baterai yang sebenarnya dapat berbeda dari data laboratorium. Moda jam versi dasar: Menonaktifkan Bluetooth, detak jantung, dan fitur-fitur lain, selain itu, Anda bisa menggeser lengan untuk melihat layar jam sebanyak 100 kali dalam sehari.  

[9] Personal Activity Intelligence ialah indikator aktivitas psikologis pribadi. Berdasarkan data detak jantung, intensitas aktivitas harian, serta evaluasi multidimensi yang lengkap dan dinamis atas data psikologis pribadi, seluruh statistik akan diubah menjadi nilai PAI yang intuitif. Hal ini dilakukan dengan algoritma yang membantu Anda dalam memahami kondisi fisik tanpa bergantung pada satu data tunggal. Menurut hasil "HUNT Fitness Study", nilai PAI di atas 100 dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular dan menambah usia harapan hidup. "HUNT Fitness Study": riset ini, subproyek dalam kajian HUNT, dipimpin Profesor Ulrik Wisloff dari Fakultas Ilmu Kedokteran Norwegian University of Science and Technology. Untuk memakai fitur tersebut, pemantauan detak jantung harus diaktifkan sepanjang hari.

Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20200820/2890013-1-a?lang=0
Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20200820/2890013-1-b?lang=0

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami