WAGENINGEN, Belanda, 23 Juni 2021 /PRNewswire/ -- Pada Juni 2021, Yili, produsen susu terbesar dan paling berkembang pesat di Asia, resmi bermitra dengan akselerator teknologi pangan dan pertanian (agri-foodtech) StartLife di Belanda. Yili juga bergabung dengan Open Innovation Forum, jaringan industri yang mencakup berbagai perusahaan makanan dan FMCG di Institute for Manufacturing (IfM), bagian dari University of Cambridge. Dengan membangun ekosistem inovasi yang lebih luas, Yili akan meningkatkan kolaborasi di Eropa, serta menjawab berbagai tantangan di sektor pangan dan pertanian. Dengan demikian, Yili mampu menghadirkan berbagai solusi yang lebih sehat bagi konsumen.
Lewat kolaborasi dengan StartLife, Yili dapat mengakses ekosistem inovasi yang melibatkan berbagai usaha rintisan agri-foodtech, serta perusahaan baru yang tengah berkembang pesat. Bersama para pebisnis ini, Yili juga akan merancang dan memfasilitasi pertukaran ide-ide baru di industri. Yili Innovation Center Europe dan Startlife sama-sama berada di kampus Wageningen University & Research, tepatnya di pusat Food Valley, Belanda. Lokasi strategis ini semakin menambah daya tarik kolaborasi tersebut.
Sebagai anggota Open Innovation Forum yang dibentuk IfM, Yili berpeluang menjalin kolaborasi dengan berbagai pakar industri dan ilmuwan terkemuka di dunia. Yili juga bisa mengakses berbagai analisis, perangkat, dan teknik terkini di industri. Lebih lagi, Open Innovation Forum bentukan IfM menjadi sarana kolaborasi bagi kalangan perusahaan yang bergerak di rantai nilai industri makanan, minuman, dan FMCG. Open Innovation Forum turut membantu para anggotanya untuk memadukan ide-ide internal dengan analisis eksternal, ide dan jalur pemasaran. Melalui Open Innovation Forum, Yili semakin aktif dalam Corporate Venturing Leadership Forum yang juga berasal dari ekosistem Cambridge.
Lewat sejumlah kolaborasi menarik ini, Yili akan mengakses ekosistem masif yang mencakup berbagai usaha rintisan di sektor pertanian dan makanan sehat. Yili ingin menjawab tantangan masa depan yang dihadapi industri, termasuk sejumlah tantangan baru pada dekade mendatang dan seterusnya. Langkah ini akan menghasilkan kolaborasi baru yang saling menguntungkan, seperti proyek-proyek konseptual untuk membuat solusi holistis. Yili juga menjadi katalis yang membantu kalangan usaha rintisan mengakses pasar makanan sehat yang berkembang pesat di Tiongkok dan Asia.
Yili termasuk dalam jajaran Lima Besar Produsen Susu Global dan berhasil mempertahankan posisi No.1 di Asia selama tujuh tahun berturut-turut. Yili berambisi menjadi produsen makanan sehat yang paling tepercaya di dunia. Yili Innovation Center Europe (YICE), berbasis di Wageningen, Belanda, menjadi jembatan inovasi bagi Yili di Tiongkok.
StartLife adalah akselerator teknologi pangan dan pertanian (agri-foodtech) yang terkemuka dan paling lama berdiri di Eropa. StartLife mendukung para pendiri perusahaan untuk mempercepat perkembangan usaha rintisan agri-foodtech mereka. Dengan demikian, usaha-usaha rintisan ini ikut membantu dan merumuskan sistem pangan berkelanjutan. Sejak 2010, StartLife telah membangun, mendukung, dan mendanai lebih dari 300 usaha rintisan agri-foodtech yang sukses membuat berbagai teknologi inovatif di sektor pangan dan pertanian.
IfM bermitra dengan berbagai organisasi di industri, pemerintah, dan akademisi serta membantu mereka mengatasi berbagai tantangan kompleks. Mitra-mitra ini dapat menggunakan pendekatan dan pengetahuan yang dikembangkan Institute for Manufacturing (IfM). Sebagai bagian dari Fakultas Teknik University of Cambridge, IfM mengutamakan riset unggulan dengan dukungan keahlian industri yang lengkap.