omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US id_ID

Manulife Investment Management Mengulas Peran Investasi Berkelanjutan dan Analisis ESG secara Multidimensi dalam Laporan "Global Intelligence" Terbaru

2021-08-02 15:07
  • Mencermati sejumlah risiko yang timbul jika kita tidak mempertimbangkan faktor-faktor ESG ketika melakukan proyeksi makroekonomi
  • Menyajikan berbagai perspektif tentang aspek-aspek keanekaragaman hayati dan ESG yang telah dan terus berdampak terhadap investasi berkelanjutan dan valuasi investasi
  • Membahas aspek keberlanjutan sebagai motor penggerak baru dalam penciptaan valuasi bagi kalangan investor "private equity"

JAKARTA, Indonesia, 2 Agustus 2021 /PRNewswire/ -- Manulife Investment Management hari ini menerbitkan laporan "Global Intelligence" yang dirilis dua kali dalam setahun. Laporan ini menyajikan berbagai perspektif dari para tim investasi Manulife Investment Management. Beberapa tema utama dalam laporan ini mencakup peran lingkungan hidup, sosial, dan tata kelola perusahaan (ESG) yang semakin penting, termasuk keanekaragaman hayati dan integritas dalam valuasi makroekonomi, serta penciptaan valuasi pada seluruh jenis kelas aset. Tim investasi Manulife Investment Management juga memaparkan surat utang Tiongkok sebagai kelas aset tersendiri, dan peran aset riil dalam perolehan imbal hasil dan kepastian pendapatan (income security) untuk program pensiun.

"Salah satu pelajaran penting dari tahun lalu adalah peran penting dari aspek keberlanjutan," kata Paul R. Lorentz, President & CEO, Manulife Investment Management. "Dalam laporan 'Global Intelligence' terbaru, kami banyak mengulas skenario keberlanjutan, serta dampaknya terhadap investasi dan keputusan investasi."

Christopher P. Conkey, CFA, Global Head, Public Markets, Manulife Investment Management, berkata, "Investasi berkelanjutan (sustainable investing) bukan lagi pilihan, namun menjadi keharusan bagi kami, ekonomi global, dan investor. Kami telah membuat pencapaian penting sepanjang tahun lalu. Kami ingin mengutamakan aspek keberlanjutan dalam seluruh aktivitas Manulife Investment Management, baik pada kelas aset konvensional dan kelas aset alternatif."

Stephen J. Blewitt, Global Head, Private Markets, Manulife Investment Management, menambahkan, "Investasi berkelanjutan berperan besar untuk aset-aset privat yang tidak likuid dan dikelola dalam horizon investasi jangka panjang. Kami sangat mencermati aspek keanekaragaman hayati dan sejumlah perangkat yang dapat digunakan. Selain itu, sejumlah temuan dari tim private equity kami menunjukkan bahwa penatalayanan (stewardship) yang lebih baik dapat mewujudkan imbal hasil dalam private equity."

Sejumlah tema, tren, dan panduan tentang kelas aset yang tercantum dalam laporan "Global Intelligence" mencakup:

  • Penerapan perspektif ESG dalam analisis makroekonomi--sebuah langkah awalManaging Director, Global Chief Economist, dan Global Head, Macroeconomic Strategy, Frances Donald, mengulas sejumlah faktor dan target perubahan iklim yang dapat mengubah jalur pertumbuhan ekonomi, dampak inisiatif pelestarian alam yang digagas pemerintah terhadap kebijakan fiskal dan produktivitas, serta dampak kesenjangan nilai aset yang kian melebar terhadap kebijakan moneter dan langkah bank sentral.
  • "Private Equity" yang berkelanjutan dan sejumlah aspek penggerak dalam penciptaan valuasiESG Director, Private Markets, Maria Clara Rendon Echeverri, dan Global Head, Private Equity, Vipon Ghai, memaparkan sejumlah harapan investor private equity tentang praktik-praktik ESG yang dijalankan general partner (GP), serta respons GP dalam penerapan ide-ide investasi baru dan kreatif.
  • Mengutamakan keanekaragaman hayati: sejumlah perangkat yang dapat digunakanChief Sustainability Officer, Private Markets, Brian J. Kernohan, dan Global Head, ESG Integration and Research, Public Markets, Peter Mennie, mencermati integrasi aspek keanekaragaman hayati dalam portofolio investasi dan mengulas green bond yang mengubah secara drastis penilaian orang atas pasar obligasi.
  • Pembahasan tentang surat utang Tiongkok yang semakin menarik minat investor globalSenior Portfolio Manager, Fixed Income, Paula Chan, membahas surat utang Tiongkok sebagai alokasi investasi strategis dan jangka panjang sekaligus memaparkan potensi surat utang Tiongkok sebagai alternatif surat utang di negara-negara berkembang. Dia juga memaparkan sejumlah keunggulan surat utang Tiongkok sebagai kelas aset tersendiri.
  • Negara-negara berkembang dan studi kasus untuk investasi berkelanjutanDuaSenior Portfolio Manager, Kathryn Langridge dan Philip Ehrmann, serta Asia Head, ESG Eric Nietsch, CFA, mengkaji beberapa negara berkembang yang menawarkan beberapa peluang investasi paling menarik di dunia, terutama bagi kalangan investor yang ingin memitigasi perubahan iklim dan risiko sosial.
  • Merancang program pensiun yang lebih baik dengan pendekatan "liability-driven investing"Global Head, Liability-Driven Investments, Financial Engineering, and Quantitative Research, Multi-Asset Solutions Team, Serge Lapierre, dan Profesor dalam bidang Manajemen Aset Investasi, dan Associate Dean, Corporate Engagement, Cass Business School, Andrew Clare, mengupas peran pendekatan liability-driven investing terhadap pengelolaan aset dalam program pensiun sehingga dapat mengurangi risiko yang biasanya dihadapi program pensiun.

Informasi lebih lanjut dan laporan selengkapnya tersedia di tautan ini.

Manulife Investment Management

Manulife Investment Management adalah unit bisnis Manulife Financial Corporation yang bergerak dalam pengelolaan aset dan investasi global. Kami memanfaatkan penatalayanan keuangan (financial stewardship) selama lebih dari satu abad, serta sumber daya lengkap dari induk usaha kami untuk melayani berbagai orang, institusi, dan anggota program dana pensiun di seluruh dunia. Berkantor pusat di Toronto, keunggulan kami di segmen publik dan privat didukung oleh jangkauan investasi yang tersebar di 17 negara dan wilayah. Kami melengkapi keunggulan ini dengan menyediakan akses terhadap jaringan pengelola aset yang tidak terafiliasi di seluruh dunia. Kami berkomitmen untuk berinvestasi secara bertanggung jawab pada seluruh aktivitas bisnis. Kami mengembangkan kerangka kerja global yang inovatif untuk investasi berkelanjutan, secara kolaboratif berinteraksi dengan perusahan-perusahaan yang terdapat dalam portofolio sekuritas kami, serta menjaga penatalayanan berstandar tinggi di lokasi-lokasi yang menjadi tempat kami memiliki dan mengelola aset-aset investasi. Kami percaya bahwa kesejahteraan finansial harus didukung oleh program persiapan dana pensiun di tempat kerja. Kini, para sponsor program investasi di seluruh dunia mengandalkan kami untuk mengelola program pensiun, serta memanfaatkan keahlian investasi kami guna membantu para pegawai mereka dalam merencanakan, menabung, serta menjalani masa pensiun yang lebih baik.

Per 31 Maret 2021, Manulife Investment Management memiliki dana kelolaan senilai CAD$764,1 miliar (US$607,6 miliar). Tidak semua produk kami tersedia di seluruh yurisdiksi. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi manulifeim.com.

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami