omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW id_ID

WeLab Bank Jadi Bank Virtual Pertama di Hong Kong yang Menawarkan Solusi "Digital Wealth Advisory"

2022-04-25 22:18

GoWealth Digital Wealth Advisory menggelar "Soft Launch"

HONG KONG, 25 April 2022 /PRNewswire/ -- WeLab Bank (atau "Bank"), bank virtual yang menawarkan pengalaman perbankan berteknologi cerdas, telah menjadi bank virtual pertama di Hong Kong yang memiliki izin untuk menawarkan layanan konsultasi pengelolaan aset digital (digital wealth advisory). Setelah memperoleh izin Tipe 1 (Perdagangan Sekuritas) dan Tipe 4 (Konsultasi Sekuritas) dari Hong Kong Securities and Futures Commission (HKSFC), WeLab Bank menggelar peluncuran tahap awal (soft launch) solusi pengelolaan aset berteknologi cerdas, GoWealth Digital Wealth Advisory (GoWealth). Layanan ini dapat digunakan secara terbatas oleh beberapa nasabah terpilih. Sementara, peluncuran GoWealth secara publik akan digelar dalam waktu dekat.

WeLab Bank is Hong Kong’s 1st virtual bank licensed to offer digital wealth advisory services; its digital wealth advisory services GoWealth has entered the soft launch stage.
WeLab Bank is Hong Kong’s 1st virtual bank licensed to offer digital wealth advisory services; its digital wealth advisory services GoWealth has entered the soft launch stage.

Solusi Digital Wealth Advisory Pertama yang didukung keahlian AllianzGI

GoWealth adalah layanan konsultasi pengelolaan aset (wealth management) yang mengandalkan keahlian investasi Allianz Global Investors (AllianzGI), salah satu manajer investasi terkemuka di dunia. Kedua pionir ini menjalin kolaborasi strategis pada awal tahun lalu. Selain menggabungkan keahlian tekfin dan manajemen investasi, kedua pihak juga sangat memahami kebutuhan dan pola keuangan masyarakat Hong Kong. Dengan demikian, WeLab Bank menciptakan solusi terbaru, yakni konsultasi pengelolaan aset berteknologi cerdas (intelligent wealth advisory) yang mempermudah warga Hong Kong.

Menentukan Target Keuangan Anda. GoWealth sangat intuitif, navigasinya seperti fitur "autopilot"

Berbeda dari kebanyakan solusi pengelolaan aset lain yang berbasiskan risiko, GoWealth memiliki pendekatan yang dirancang khusus berdasarkan target keuangan. Maka, nasabah memperoleh layanan konsultasi yang dipersonalisasi dengan teknologi cerdas, mudah digunakan dan intuitif, serta tersedia lewat aplikasi seluler. Informasi lebih lanjut tersedia di situs resmi WeLab Bank. Nasabah yang berminat kini dapat melakukan pratinjau atas antarmuka (interface) GoWealth, serta mencoba alur penetapan target keuangan pada aplikasi WeLab Bank. Fitur-fitur lain, seperti investment advisory, transaction, dan goal management, segera dapat digunakan seluruh nasabah setelah GoWealth diluncurkan secara publik. Informasi lebih lanjut tentang GoWealth akan tersedia mendekati jadwal peluncuran publik dalam beberapa bulan mendatang.

Profesor KC Chan, Chairman, WeLab Bank, optimis bahwa GoWealth akan menjadi konsultan pengelolaan aset (wealth advisor) yang cerdas dan dipersonalisasi, serta mudah dijangkau nasabah. "Meski Hong Kong memiliki banyak opsi solusi pengelolaan aset, menurut survei dari pihak ketiga*, hanya 1/3 warga Hong Kong yang mengakses layanan konsultasi keuangan profesional. Hal ini mencerminkan besarnya kebutuhan yang belum terpenuhi di pasar Hong Kong. Maka, WeLab Bank memanfaatkan tekfin guna mengisi kesenjangan tersebut di pasar pengelolaan aset, dan mendesain solusi konsultasi pengelolaan aset yang dipersonalisasi dengan teknologi cerdas bagi setiap orang. Solusi ini mempermudah nasabah mencapai target keuangan."

Demi memperluas pemahaman tentang pola dan kebutuhan pengelolaan keuangan warga Hong Kong, WeLab Bank dan AllianzGI bermitra dengan agensi riset pasar Nielsen dalam sebuah survei daring. Dalam survei ini, Nielsen mewawancarai 1.000 responden, berusia 20-59 tahun dengan tingkat penghasilan bulanan minimal HK$ 15.000, tentang target dan kesulitan yang dihadapi saat mengelola keuangan.

70% responden tidak yakin dengan kemampuan rencana keuangan mencapai target

Survei ini mengungkap, 81% responden memiliki target keuangan yang jelas. Target-target terpopuler: meninggalkan pekerjaan dan mengejar impian selama satu tahun (33%) serta mencapai kemandirian finansial sebelum usia 50 tahun (33%). Meski memiliki target keuangan yang jelas, lebih dari setengah responden tidak mengerti cara untuk mencapainya.

65% responden tidak sepenuhnya memahami komposisi dan kinerja portofolio investasi

Survei ini juga memaparkan, warga Hong Kong biasanya mengalokasikan 20% dari pendapatan mereka untuk tabungan dan investasi. Namun, 65% responden mengaku tidak sepenuhnya memahami komposisi portofolio investasi mereka dan kinerjanya. Mereka pun tidak yakin bahwa investasi dan tabungannya mampu mencapai target keuangan. Di sisi lain, 50% responden menilai, mereka membutuhkan jasa konsultasi keuangan profesional namun tidak memiliki akses terhadap layanan tersebut.

Menabung "tanpa arah" dan tidak sesuai dengan target keuangan

WeLab Bank dan AllianzGI meyakini, banyak masyarakat Hong Kong merasa ragu tentang efektivitas tabungan dan portofolio investasinya. Meski demikian, mengingat terbatasnya akses terhadap jasa konsultasi keuangan profesional, sarana atau perangkat pengelolaan pengelolaan aset yang mudah digunakan dan memiliki transparansi biaya, masyarakat Hong Kong hanya mengandalkan pola menabung "tanpa arah", dan hal ini kemungkinan membuat target keuangan mereka meleset.

Philip Tso, Head, Institutional Business, Asia Pasifik, AllianzGI, menganjurkan agar masyarakat Hong Kong mulai menyusun target keuangan yang bersifat praktis, lalu mencapainya lewat pendekatan sistematis. "Momentum menabung dan berinvestasi sangat dipengaruhi oleh mudah atau sulitnya target keuangan tercapai. Masyarakat sebaiknya menggunakan pendekatan yang berorientasi pada target, memilah target besar menjadi beberapa target yang lebih kecil dan mudah tercapai. Dengan kegigihan, setiap orang dapat membiasakan diri untuk menabung dan berinvestasi, serta mencapai target yang lebih besar secara bertahap."

Tso juga mengemukakan, solusi digital wealth advisory yang berbasiskan target sangat digemari di Hong Kong, menurut hasil survei tersebut*. Tren ini pula yang melatarbelakangi kolaborasi WeLab Bank dan AllianzGI dalam menawarkan solusi investasi digital. Berkat solusi ini, kesulitan yang dialami masyarakat Hong Kong akan teratasi, dan mereka terbantu mewujudkan target keuangan dengan GoWealth. Tso menambahkan, "Kami sangat gembira berkolaborasi dengan WeLab Bank dan meluncurkan GoWealth, serta menghadirkan pengelolaan aset yang cepat dan mudah diprediksi melalui alokasi dan pemantauan aset yang berorientasi pada teknologi digital."

Informasi lebih lanjut tentang layanan digital wealth advisory GoWealth tersedia di laman WeLab Bank. Anda juga dapat mengikuti kabar terbaru dari kami.

*Berdasarkan kuesioner daring yang diedarkan Nielsen. Anda dapat membaca penjelasan tambahan dalam rilis berita ini untuk memperoleh informasi lebih lanjut.

Sanggahan: Informasi di atas hanya merupakan referensi, dan bukan penawaran, pengajuan produk, rekomendasi, komentar, atau jaminan untuk membeli atau menjual produk atau layanan investasi. Produk atau layanan investasi bukan sebuah produk yang menyerupai, atau tidak boleh dianggap sebagai produk pengganti, deposito. Investasi mengandung risiko, sebab nilai produk investasi bisa mengalami kenaikan atau penurunan, bahkan produk investasi berpotensi tidak memiliki nilai. Konten di atas tidak dievaluasi oleh Securities and Futures Commission.

Tentang WeLab Bank 

Welab Bank Limited ("WeLab Bank" atau "Bank"), adalah bank virtual asal Hong Kong yang memiliki izin usaha dari Hong Kong Monetary Authority ("HKMA"). Didirikan pakar keuangan dan teknologi, WeLab Bank menjalankan misi untuk mempelajari kebutuhan nasabah, dan merancang pengalaman perbankan yang dipersonalisasi dengan teknologi cerdas. Lewat layanan WeLab Bank, nasabah dapat mengelola, menabung, dan mengembangkan dananya. WeLab Bank menawarkan 100% pengalaman perbankan digital yang simpel, intuitif, dan berorientasi pada nasabah. WeLab Bank juga berfokus pada aplikasi seluler canggih dan Kartu Debit tanpa nomor. Kedua layanan ini didesain dengan memprioritaskan nasabah dan keamanan data. 

WeLab Bank adalah anak usaha WeLab Holdings Limited ("WeLab"), perusahaan tekfin terkemuka di Asia. WeLab menyediakan berbagai jenis jasa keuangan digital dan menjadi pemimpin pasar di Hong Kong, Tiongkok Daratan, dan Indonesia. WeLab memiliki lebih dari 50 juta nasabah perorangan dan lebih dari 700 nasabah perusahaan.

WeLab didukung investor-investor terkemuka, termasuk Allianz, International Finance Corporation (bagian dari World Bank Group), lembaga pengelola aset nasional Khazanah Nasional Berhad, TOM Group milik CK Hutchison, dan Sequoia Capital.

Informasi lebih lanjut tersedia di www.welab.bank dan www.welab.co. Ikuti WeLab Bank di Instagram: welab.bank.

Tentang Allianz Global Investors

Allianz Global Investors adalah manajer investasi yang aktif dan terkemuka, didukung lebih dari 700 praktisi investasi di 23 kantor di seluruh dunia, serta mengelola aset senilai EUR 673 miliar (pada 31 Desember 2021). Allianz Global Investors berinvestasi dalam jangka panjang dan menghasilkan valuasi bagi nasabah dalam setiap tahap. Demi mencapainya, Allianz Global Investors menjadi manajer investasi yang aktif—baik dalam cara bermitra dengan nasabah dan mengantisipasi perubahan kebutuhannya, serta merancang solusi berdasarkan keahlian di pasar investasi publik dan privat. Allianz Global Investors berfokus melindungi dan meningkatkan nilai aset nasabah, serta berkomitmen terhadap kesinambungan guna membuat perubahan positif. Allianz Global Investors ingin meningkatkan pengalaman investasi nasabah di mana pun mereka berada atau target investasi mereka. 

Aktif: Allianz Global Investors

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami