omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW zh_CN id_ID ja ko_KR th_TH vi_VN

Respons Pengungsi Sudan: Education Cannot Wait Mengumumkan Hibah Sebesar US$3 Juta Selama Misi Tingkat Tinggi untuk Chad

2023-05-16 00:11

N'DJAMENA, Chad, 15 Mei, 2023 /PRNewswire/ -- Menyusul misi lapangan tingkat tinggi Education Cannot Wait (ECW) bersama UNHCR ke wilayah perbatasan Chad dengan Sudan tempat 60.000 pengungsi telah tiba baru-baru ini, Direktur Eksekutif ECW, Yasmine Sherif, mengumumkan hibah Tanggap Darurat Pertama sebesar US$3 juta.

‘It is imperative to provide immediate access to education for children and adolescents crossing to neighboring countries to flee the brutal conflict in Sudan. This safety net is crucial to address their needs now, protect them and safeguard their futures.’ – Education Cannot Wait Executive Director Yasmine Sherif.
‘It is imperative to provide immediate access to education for children and adolescents crossing to neighboring countries to flee the brutal conflict in Sudan. This safety net is crucial to address their needs now, protect them and safeguard their futures.’ – Education Cannot Wait Executive Director Yasmine Sherif.

Pendanaan ini akan menyediakan akses ke lingkungan pembelajaran yang aman dan protektif bagi para pengungsi anak perempuan dan anak laki-laki serta mendukung komunitas tuan rumah. Hibah baru ini menghadirkan total investasi ECW di Chad hingga lebih dari US$41 juta.

Sejak konflik ini meletus di Sudan pada tanggal 15 April, lebih dari 200.000 orang telah melintasi perbatasan dengan Republik Afrika Tengah, Chad, Mesir, Etiopia, dan Sudan Selatan. UNHCR memperkirakan bahwa angka ini dapat mencapai 860.000 sebagai akibat dari konflik yang kian memanas.

Hampir 70% pengungsi yang sudah terdaftar adalah anak-anak. Tanpa akses ke lingkungan belajar yang aman dan protektif, mereka menghadapi risiko yang lebih tinggi dari pernikahan anak, kekerasan seksual, eksploitasi, kelaparan, perekrutan ke dalam kelompok bersenjata, serta serangan.

"Sangatlah penting untuk menyediakan akses langsung ke pendidikan bagi anak-anak dan remaja yang menyeberang ke negara-negara tetangga guna melarikan diri dari konflik brutal di Sudan. Hal ini mungkin menjadi krisis yang berlarut-larut dan jaring pengaman pendidikan sangatlah penting untuk memberdayakan mereka, melindungi, serta menjaga masa depan mereka," ujar Sherif.

Hibah Tanggap Darurat Pertama 12 bulan yang baru tersebut akan diterapkan oleh UNHCR dan para mitranya, dalam koordinasi yang erat dengan pemerintah Chad.

"Saya mengajak para mitra untuk mendukung pemerintah Chad guna memastikan bahwa para pengungsi asal Sudan yang melarikan diri dari konflik bersenjata memiliki hak dasar pendidikan, yang juga berkontribusi untuk memperkuat perlindungan, ketahanan, dan kohesi sosial dalam komunitas. Dengan demikian, kami mengoperasikan Strategi Pendidikan 2030, yang mempromosikan inklusi penuh para pengungsi ke dalam sistem pendidikan di Chad," ujar Ny. Guemdje Liliane, Sekretaris Negara, Kementerian Pendidikan.

"Kita perlu bertindak sekarang juga dan bersama-sama dalam mendukung Pemerintah Chad untuk tanggap darurat terhadap kebutuhan pendidikan guna memungkinkan anak-anak memiliki hak pendidikan serta melindungi mereka dari berbagai risiko," ujar Laura Lo Castro, Perwakilan UNHCR di Chad.

Hibah baru ini datang sebagai kontribusi awal ECW terhadap Rencana Respons Pengungsi Regional antarlembaga senilai $445 juta yang diluncurkan oleh UNHCR dan 134 mitra untuk menyikapi krisis regional pengungsi Sudan di Republik Afrika Tengah, Chad, Mesir, Etiopia, dan Sudan Selatan. ECW bekerja sama dengan para mitranya untuk memobilisasi dukungan lebih lanjut terhadap seruan ini.  

Foto - https://mma.prnasia.com/media2/2076507/Education_Cannot_Wait_Chad.jpg?p=medium600
Logo - https://mma.prnasia.com/media2/1656121/Education_Cannot_Wait_Logo.jpg?p=medium600 

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami