omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW zh_CN id_ID ja ko_KR ms_MY th_TH vi_VN

Clé de Peau Beauté Umumkan Para Penerima Penghargaan "Power of Radiance"

2020-03-09 08:15

Mengapresiasi kaum wanita yang menginspirasi dan berdedikasi untuk meningkatkan taraf hidup anak perempuan dan wanita lewat pendidikan

TOKYO, 9 Maret 2020 /PRNewswire/ -- Clé de Peau Beauté, merek mewah untuk perawatan kulit dan kosmetik, dengan bangga mengumumkan ajang "Power of Radiance Awards" kedua sebagai bagian dari komitmen filantropis jangka panjangnya. Ajang ini diadakan untuk memperjuangkan pendidikan anak perempuan sebagai kunci pemberdayaan demi masa depan yang lebih cerah. Ajang "Power of Radiance Awards" mengapresiasi kaum wanita yang menginspirasi dan berupaya untuk menggerakkan perubahan positif lewat pengetahuan. "Power of Radiance Awards" tahun 2020 akan diberikan kepada Binita Shrestha dan Pratiksha Pandey dari Nepal. Keduanya bersumbangsih besar terhadap pendidikan dan pemberdayaan anak perempuan di bidang Sains, Teknologi, Teknik, dan Matematika (STEM). Dua wanita luar biasa ini kelak meraih hibah yang bisa dialokasikan untuk gerakan yang digagasnya sehingga karya penting mereka dapat berlanjut. "Power of Radiance Awards", bersama sejumlah inisiatif Clé de Peau Beauté yang tengah dijalankan, ingin memberdayakan anak perempuan dan wanita agar mereka giat membuat perubahan positif bagi dunia.

Pratiksha Pandey (Kiri) dan Binita Shrestha (Kanan), Penerima "Power of Radiance Awards" Tahun 2020
Pratiksha Pandey (Kiri) dan Binita Shrestha (Kanan), Penerima "Power of Radiance Awards" Tahun 2020

 

"Power of Radiance Awards" dari Clé de Peau Beauté
"Power of Radiance Awards" dari Clé de Peau Beauté

 

Pendidikan menjadi salah satu kunci untuk keluar dari kemiskinan. Namun, banyak anak perempuan di seluruh dunia masih belum bisa menempuh pendidikan lanjutan akibat sejumlah kendala, seperti pernikahan dini, kemiskinan, diskriminasi, dan bias gender. Anak perempuan perlu diberdayakan agar mereka dapat mempelajari STEM. Dengan demikian, mereka memiliki keahlian untuk memperoleh pekerjaan masa depan, meningkatkan kondisi finansial, serta kemandirian.*

"Clé de Peau Beauté didirikan dengan keyakinan bahwa wanita memiliki cahaya dari dalam dirinya yang membuat mereka sangat cantik. Saat kekuatan ini muncul dan bersinar, cahaya tersebut mengubah kecantikan, kehidupan, dan dunia mereka. Di Clé de Peau Beauté, kami yakin, kunci bagi masa depan yang lebih cerah ialah mewujudkan potensi anak perempuan melalui pendidikan dan pemberdayaan supaya mereka mampu tampil dan memunculkan cahayanya secara kolektif untuk dunia. Ajang "Power of Radiance Awards" menjadi pilar penting yang mendukung visi perusahaan kami untuk menghadirkan nilai tambah sosial. Saya mendapat kehormatan untuk mengapresiasi para penerima penghargaan pada tahun ini. Mereka bertekad menciptakan masa depan yang lebih bercahaya bagi anak perempuan dan wanita lewat pendidikan STEM," jelas Yukari Suzuki, Chief Brand Officer, Clé de Peau Beauté.

"Pendidikan dapat membuka peluang tak terbatas, dan menjadi kunci bagi perubahan positif," kata Shrestha. "Di negara-negara berkembang, 600 juta anak perempuan akan menjadi angkatan kerja pada dekade berikutnya. Sebagian besar dari mereka kelak berkerja di sektor informal dan menghadapi berbagai kendala serta tantangan."

Pandey melanjutkan: "Sebagai wanita dan pendidik, kami perlu memberikan pembelajaran penting tentang kepercayaan diri dan daya juang. Di saat bersamaan, kami harus memberdayakan mereka dengan pengetahuan dan kemampuan untuk mengendalikan masa depan, serta memilih jalur hidupnya sendiri. Setiap langkah yang ditempuh, terlepas dari besar atau kecilnya, memiliki arti penting dan bermanfaat untuk memperluas kesempatan bagi anak perempuan di dunia."

Pendanaan "Power of Radiance Awards" bersumber dari penjualan produk The Serum buatan Clé de Peau Beauté di seluruh dunia. Dirancang untuk memunculkan Kemutakhiran Kulit (Skin Intelligence)—kemampuan yang dimiliki kulit untuk membedakan rangsangan buruk dan baik—The Serum juga mengaktifkan sumber vitalitas dan cahaya pada kulit wanita. 

Sebagai Direktur WiSTEM Nepal (Women in STEM Nepal), Binita Shrestha dan Pratiksha Pandey mendapat apresiasi atas peran pentingnya dalam memimpin pendidikan STEM dan proyek diversifikasi di Nepal. Kiprah kedua sosok ini telah memberdayakan anak perempuan dan wanita sehingga mereka bisa mengejar minatnya di sains dan teknologi. Sebagai Insinyur TI dan Pendidik, Shrestha telah menggarap beberapa program amal yang sukses, termasuk sebuah kemitraan antara WiSTEM Nepal, UNICEF, serta Nepal Telecommunication Authority. Kemitraan ini terjalin dalam #InternationalGirlsinICT, sebuah gerakan global yang mendorong wanita muda untuk mempertimbangkan studi dan karier di sektor TIK yang tengah berkembang. Selain itu, WiSTEM Nepal, UNICEF, dan Nepal Telecommunication Authority juga berkolaborasi dalam #Net4Good, kampanye kesadaran publik tentang perlindungan anak-anak di media digital. Sedangkan, Pandey telah merintis karier untuk menyingkirkan stereotip gender, serta mengajak pelajar perempuan agar mau duduk di depan ruang kelas dan merasa bangga untuk mengejar minatnya dalam belajar dan pengetahuan. Lewat WiSTEM, Pandey mengadakan lokakarya tentang coding, elektronika, dan desain yang menginspirasi anak perempuan generasi baru supaya mereka berkarier di sektor STEM

WiSTEM Nepal ialah sebuah lembaga yang mendidik dan memberdayakan anak perempuan dan wanita muda yang berusia 10-25 tahun. WiSTEM membina pemikiran komputasional, pemikiran logis, pengembangan otak, serta pemecahan masalah. WiSTEM dibentuk oleh lima orang pendiri pada September 2016, termasuk Shrestha dan Pandey. Hingga kini, WiSTEM Nepal telah membantu lebih dari 370 anak perempuan dan wanita muda untuk mempelajari STEM, mendukung mereka dengan kepercayaan diri sehingga mereka mampu menjalani kehidupan di tengah kesetaraan.

Kekuatan untuk mengusung perubahan di dunia berada di setiap orang, dan melalui ajang "Power of Radiance Awards", Clé de Peau Beauté memperjuangkan nasib anak perempuan dan wanita di seluruh dunia, serta mengubah kehidupan, keluarga, serta komunitasnya.

Acara penyerahan "Power of Radiance Awards" 2020 akan berlangsung di Thailand.

*Sumber: "Investing in Girls' STEM Education in Developing Countries" (https://www.cfr.org/report/investing-girls-stem-education-developing-countries)

Tentang Clé de Peau Beauté

Clé de Peau Beauté, merek mewah global dari SHISEIDO Cosmetics, berdiri pada 1982 sebagai ungkapan terbaik atas keanggunan dan sains. Clé de Peau Beauté berarti kunci bagi keindahan kulit. Merek ini berfilosofi untuk memaparkan kekuatan dari cahaya wanita dengan teknologi perawatan kulit yang inovatif dan kosmetik mutakhir di seluruh dunia. Selamanya dipandu oleh kepekaan estetika dan kecerdasan istimewa, Clé de Peau Beauté telah menyuntikkan produk-produknya dengan modernitas, pesona, dan dinamisme sehingga tampil sebagai pemimpin industri yang menyajikan cahaya yang sangat menakjubkan, terpancar dari dalam diri wanita. Clé de Peau Beauté tersedia di 18 negara dan wilayah di seluruh dunia.

Situs Web Resmi Clé de Peau Beauté: www.cledepeau-beaute.com
Instragram Resmi Clé de Peau Beauté: https://www.instagram.com/cledepeaubeaute/

Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20200221/2725814-1-a?lang=0
Foto - https://photos.prnasia.com/prnh/20200221/2725814-1-b?lang=0
Logo - https://photos.prnasia.com/prnh/20190924/2589910-1LOGO?lang=0

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami