omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US id_ID ms_MY th_TH vi_VN

Coway Terus Menjalankan Berbagai Inisiatif ESG demi Masa Depan Lestari

2021-06-24 10:05

SEOUL, Korea Selatan, 24 Juni 2021 /PRNewswire/ -- Coway Co., Ltd. telah mengumumkan komitmen lingkungan hidup, sosial, dan tata kelola (environmental, social, and governance/ESG) sejalan dengan target-target netralitas karbon Korea Selatan pada 2050.

Sebagai perusahaan environmental home appliance terkemuka, Coway bertekad mematuhi kerangka ESG guna mengurangi dampak negatif dari aktivitas bisnisnya sejak 2006. Coway kini telah melaksanakan beragam inisiatif tersebut.

Komitmen Berkelanjutan terhadap Kelestarian Alam

Pada 2030, Coway ingin mengurangi setengah emisi gas rumah kaca (GRK) dari jumlah emisi GRK pada 2020. Dalam jangka menengah hingga panjang, Coway akan menggunakan 100% energi terbarukan dan mencapai netralitas karbon pada 2050.

Coway juga telah memanfaatkan tenaga surya di tiga pabrik dan satu pusat distribusinya. Coway akan menanamkan investasi yang lebih besar untuk menghasilkan tenaga surya dan mengurangi emisi GRK lewat energi terbarukan.

Coway ingin menuju ekonomi sirkular yang mencakup siklus pengumpulan, penggunaan kembali, dan daur ulang barang-barang bekas. Coway menargetkan tingkat daur ulang sampah sebesar 100%, tingkat pengumpulan barang-barang bekas mencapai 100%, dan penjualan produk yang telah direkondisi sebanyak 20.000 unit pada 2030.

Coway telah melansir sistem rekondisi produk (refurbishment system) di industri penyewaan perangkat rumah tangga pada 2007. Sistem ini pun menghasilkan banyak manfaat. Selain menghemat biaya pembuangan sampah bagi Coway, sistem ini juga menghasilkan harga produk yang lebih terjangkau bagi konsumen, dan memiliki dampak negatif yang lebih rendah terhadap ekonomi.

Coway ingin memiliki produk dan proses pengembangan produk yang sangat ramah lingkungan.

Pengakuan atas Berbagai Inisiatif ESG dan Keterbukaan Informasi yang Dilakukan Coway

Berkat langkah-langkah tersebut, Coway berhasil tercantum dalam peringkat bergengsi "2020 DJSI World Index" (Dow Jones Sustainability World Index) selama lima tahun berturut-turut. Coway bahkan menjadi satu-satunya perusahaan Korea yang tercantum dalam kategori perangkat rumah tangga. Peringkat DJSI menunjukkan bahwa praktik kelestarian alam Coway berada dalam jajaran 15% terbaik di antara 2.500 perusahaan terbesar pada "S&P Global BMI" (Broad Market Index). Pengakuan ini membuktikan daya saing kelas dunia Coway dalam aspek keberlanjutan perusahaan.

Selama delapan tahun berturut-turut, Coway pun tercantum dalam "DJSI Asia-Pacific Index". Sementara, selama tiga tahun berturut-turut, Coway tercantum dalam "DJSI Korea Index".

Dalam Peringkat ESG 2020, Korea Corporate Governance Service (KCGS) juga memberikan skor "A" untuk Coway atas kinerja unggulannya. KCGS menilai peringkat ESG terhadap perusahaan terbuka dan lembaga finansial di Korea setiap tahun.

Di sisi lain, Coway berkomitmen terhadap transparansi dan terus menerbitkan perkembangan program tanggung jawab lingkungan hidup dan sosialnya dalam "Laporan Keberlanjutan" tahunan sejak 2006. Coway juga merilis "Laporan Karbon" dan menyampaikan keterbukaan informasi kepada kalangan investor dan konsumen melalui Proyek Keterbukaan Informasi tentang Karbon setiap tahun.

"Komitmen Coway terhadap masa depan lestari telah dilaksanakan lewat beragam inisiatif dan telah berlanjut selama lebih dari satu dekade. Kami akan terus mengambil langkah-langkah terarah demi memenuhi tanggung jawab terhadap lingkungan hidup, masyarakat, dan tata kelola perusahaan, serta menyampaikan perkembangannya secara transparan," kata seorang eksekutif Coway.

Informasi lebih lanjut tersedia di http://sustainability.coway.co.kr/

Tentang Coway Co., Ltd.

Berdiri di Korea pada 1989, Coway, "The Best Life Solution Company," adalah perusahaan environmental home appliance terkemuka yang membuat hidup manusia menjadi sehat dan nyaman. Visi ini terwujud lewat perangkat rumah tangga inovatif, seperti pemurni air, pemurni udara, bidet, dan matras. Sejak pertama kali terbentuk, Coway telah menjadi pemimpin industri environmental home appliance lewat riset intensif, teknik produksi, pengembangan, dan layanan pelanggan. Coway telah membuktikan dedikasinya terhadap inovasi melalui produk-produk yang memenangi penghargaan, keahlian dalam kesehatan rumah, daya saing yang luar biasa dalam pangsa pasar, kepuasan pelanggan, serta profil merek. Coway terus berinovasi dengan mendiversifikasikan lini produknya, serta mempercepat bisnis luar negeri di Malaysia, Amerika Serikat, Thailand, dan Tiongkok dengan mengandalkan kesuksesan bisnisnya di Korea. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi http://www.coway.com/.

Tautan terkait:
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami