omniture
from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_header_shtml
PR Newswire: news distribution, targeting and monitoring
en_US zh_TW id_ID ja ko_KR ms_MY th_TH vi_VN

Suning.com umumkan pertumbuhan tahunan sebesar 30,35% pada 2018

2019-04-01 09:24

NANJING, Tiongkok, 1 April, 2019 /PRNewswire/ -- Suning.com (002024.SZ), peritel canggih (smart retailer) online-to-offline (O2O) terbesar di Tiongkok, mengumumkan pendapatan operasional yang tercatat senilai RMB 244,96 miliar (USD 36,479 miliar), naik 30,35% secara tahunan; volume penjualan tercatat sebesar RMB 336 miliar (USD 50,16 miliar), meningkat 38,39%, serta laba bersih yang diatribusikan kepada pemegang saham perusahaan mencapai RMB 13,328 miliar (USD 1,984 miliar).

Pertumbuhan yang Baik dalam Bisnis Daring (Online) dan Luring (Offline)

Pada 2018, Suning mengumumkan strategi pengembangan ritel canggihnya, bertujuan untuk mempercepat ekspansi usaha baik di sektor daring dan luring. Sejumlah kinerja keuangan ini mencerminkan pencapaian terbaik untuk perusahaan Tiongkok pada tahun lalu, dan menunjukkan hasil yang luar biasa bagi strategi ritel canggihnya.

Perusahaan memiliki 11.064 gerai luring dan fisik di Tiongkok daratan, Hong Kong, serta Jepang, meliputi beragam skenario konsumsi, termasuk Suning Retail Cloud Franchise Stores, SuFresh (supermarket makanan segar) serta Suning Convenience Stores dan Redbaby (gerai kebutuhan ibu dan anak).

Kinerja usaha di sektor daring untuk Suning.com terus meningkat. Pada 2018, omzetnya mengalami pertumbuhan yang baik sebesar 64,45%, jauh di atas rata-rata omzet di industri, dengan volume penjualan senilai RMB 208,354 miliar. Jumlah pengguna yang menjadi anggota terdaftar mencapai 407 juta.

Pada 2018, lewat kemitraan strategis bersama RT-Mart, Lotus Market, Auchan, keahlian Suning dalam manajemen komoditas khusus terus diperkuat, dan efisiensi rantai pasokan barang juga ditingkatkan. Pada akhir 2018, omzet Suning untuk peralatan rumah berada di peringkat ke-1 dalam pasar peralatan rumah di tingkat nasional (Tiongkok), mengambil porsi 22,1% dari pangsa pasar.

Keahlian Logistik, Jasa Keuangan dan Teknologi yang Lebih Baik

Suning telah membuat investasi besar dalam pembangunan infrastruktur ritel seperti logistik, keuangan dan teknologi, demi meningkatkan pelayanan, produk serta memperkuat daya saing pasar.

Suning Logistics dan Tian Tian Express memiliki area penyimpanan barang yang secara keseluruhan mencapai 9,5 juta meter persegi, tumbuh 38,48% secara tahunan; jaringan logistik meliputi 351 kota setingkat prefektur, serta 2.858 kecamatan dan kabupaten. 

Suning Financial Services mengalami pertumbuhan tahunan sebesar 55% dalam volume transaksi, serta aset total Suning Bank melonjak 116% dibandingkan awal tahun. Pada Desember 2018, Suning Financial Services meluncurkan penambahan modal babak C serta penambahan jumlah saham, dengan valuasi pascainvestasi sebesar RMB 56 miliar (sekitar USD 8,34 miliar).

Pada 2018, biaya Litbang Suning.com bertambah 80,81% secara tahunan, dan jumlah insinyur teknologi naik 52,57%. Pada awal 2019, perusahaan mendirikan Suning Technology Group, untuk meningkatkan kegiatan litbang pada teknologi ritel agar bisa mendukung strategi ritel canggih dengan lebih baik.

Tentang Suning

Berdiri pada 1990, Suning adalah salah satu perusahaan terkemuka di Tiongkok dengan dua perusahaan terbuka di Tiongkok dan Jepang. Pada 2018, Suning Holdings berada di peringkat kedua di dalam daftar 500 Besar Perusahaan Non-BUMN terbesar di Tiongkok dengan pendapatan tahunan senilai USD 80,85 miliar (RMB 557,9 miliar). Dengan misi yang bertajuk "Leading the Ecosystem across Industries by Creating Elite Quality of Life for All", Suning tampil kian piawai dan memperluas bisnis utamanya ke delapan industri vertikal: Suning.com, Logistik, Jasa Keuangan, Teknologi, Real Estat, Olahraga, Media & Hiburan, dan Investasi. Suning.com termasuk dalam daftar Fortune Global 500 pada 2018. Untuk informasi lebih lanjut, lihat www.suningholdings.com 

Tautan terkait:

Related stocks: Shenzhen:002024

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_releases_right_column_video_module_shtml

Berita Video Terpilih

from common-pcom:html:key:id_segment_includes_overall_segment_footer_shtml
Pencarian
  1. Produk & Layanan
  2. Cari Rilis Berita
  3. Pusat Informasi
  4. bagi Jurnalis & Media
  5. Hubungi Kami